4 Tersangka Pembunuh Rizki Toha Dibekuk, Polisi Masih Kejar 7 Pelaku Lainnya
Empat tersangka dari 11 orang diduga pelaku pengeroyokan yang mengakibatkan tewasnya Muhammad Rizki Toha berhasil dibekuk anggota gabungan.
Editor: Dewi Agustina
![4 Tersangka Pembunuh Rizki Toha Dibekuk, Polisi Masih Kejar 7 Pelaku Lainnya](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/4-tersangka-pengeroyokan-berujung-tewasnya-rizki.jpg)
TRIBUNNEWS.COM, BATULICIN - Dalam waktu dua hari, empat tersangka dari 11 orang diduga pelaku pengeroyokan yang mengakibatkan tewasnya Muhammad Rizki Toha (19) terjadi pada Sabtu (16/11/2019) sekitar pukul 23.50 Wita, berhasil dibekuk anggota gabungan.
Empat pelaku yang ditangkap di dua tempat terpisah.
Pertama-tama anggota gabungan Jatanras Polres Tanahbumbu dan Reskrim Polsek Simpang Empat membekuk Rahmadi (19) salah seorang dari terduga pelaku.
Rahmadi dibekuk oleh anggota gabungan, Senin (18/11/2019) sekitar pukul 17.15 Wita di sebuah tempat di Desa Teluk Kepayang, Kecamatan Kusan Hulu Tanahbumbu.
Kapolres Tanahbumbu AKBP Sugianto Marweki SIK melalui Kapolsek Simpang Empat Iptu Setiawan Malik membenarkan, pihaknya berhasil menangkap empat dari 11 orang pelaku pengeroyokan.
Menurut Setiawan, Rahmadi ditangkap di Desa Teluk Kepayang. Sedangkan tiga tersangka lainnya ditangkap di Hotel Kharisma di Jalan KS Tubun, Kecamatan Banjarmasin Selatan.
Baca: Alasan Pelaku Keroyok Alfian Hingga Tewas Diduga Korban Informan Polisi? Ini Penjelasan Kapolsek
Baca: Venna Melinda Sebut Athalla Kembali Tinggal Bersamanya Setelah Peristiwa Pengeroyokan
Ketiga tersangka ditangkap saat berada di kamar hotel nomor 207, oleh anggota gabungan Sat Reskrim Polres Tanahbumbu, Reskrim Polsek Simpang Empat, Reskrim Polsek Batulicin dan dibantu beberapa anggota Sat Reskrim Polresta Banjarmasin, Selasa (19/11/2019).
Ketiga tersangka adalah Muhammad Ismail alias Mail (22), warga Jalan Nurul Yaqin RT 11, RW 03, Desa Sejahtera, Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Tanahbumbu.
Herman alias Eman (27), warga Jalan Lapangan 05 Oktober, Desa Bersujud, Kecamatan Simpang Empat Tanahbumbu.
Kemudian Risky Perdana (20), warga Jalan Borneo, RT 12, Kelurahan Tungkaran Pangeran, Kecamatan Simpang Empat Tanahbumbu.
Keempat tersangka berhasil diringkus telah diamankan untuk proses pemeriksaan lebih lanjut.
![Empat tersangka dari 11 orang diduga pelaku pengeroyokan yang mengakibatkan tewasnya Muhammad Rizki Toha (19) terjadi pada, Sabtu (16/11/2019) ditangkap polisi.](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/4-tersangka-pengeroyokan-berujung-tewasnya-rizki.jpg)
Dalam tindak pidana pengeroyokan yang mengakibatkan maut dan atau penganiayaan sebagaimana yang dimaksud dalam pasal 170 ayat 2 Ke-3 Jo pasal 351 ayat 1 KUHP.
Belum diketahui motif pengeroyokan dilakukan para tersangka. Karena selain empat tersangka sudah diamankan, anggota gabungan masih memburu 7 orang pelaku lainnya yang diduga juga terlibat dalam pengeroyokan tersebut.
"Motif pengeroyokan masih dalam penyelidikan. Jumlah tersangka 11 orang," kata Setiawan kepada banjarmasinpost.co.id.