Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Usai Adu Jotos dengan Anak, Pria Berusia 53 Tahun Ini Akhirnya Meninggal Dunia

Sang ayah marah karena anaknya pulang dengan keadaan sudah mengonsumsi minuman keras (Miras) jenis captikus

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Usai Adu Jotos dengan Anak, Pria Berusia 53 Tahun Ini Akhirnya Meninggal Dunia
ISTIMEWA/POLSEK TOMBATU
Pelaku saat berada di Kantor Polsek Tombatu 

Laporan Wartawan Tribun Manado Giolano Setiay

TRIBUNNEWS.COM, MANADO -  Kasus tindak pidana yang dialami JW (53)  ayah kandung pelaku yakni RW (19), yang telah menganiaya korban berujung tewas.

Keduanya yakni warga Desa Molompar Dua Kecamatan Tombatu Timur Jaga 4 Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), diketahui sempat terjadi pertengkaran hebat.

Ini dikarenakan anaknya pulang dengan keadaan sudah mengonsumsi minuman keras (Miras) jenis captikus.

Kejadian tersebut berdasarkan laporan kepolisian yakni Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tombatu Ipda Nicky Pondalos bahwa memang benar telah terjadi penganiayaan anak kepada orang tuanya, Sabtu (14/12/2019) sekira pukul 06.00 Wita.

Baca: Terungkap Misteri Kasus Kematian Balita Tanpa Kepala, Polisi Temukan Benda Ini di Jasad Korban

Baca: Kronologi Lengkap Pembunuhan Siswa SD Dengan Kepala Terpenggal, Motif dan Alasan Pelaku Terungkap

Baca: Hingga Oktober 2019 di Kabupaten Batang Ditemukan 98 ODHA dan 19 Orang Telah Meninggal dunia

"Memang betul telah terjadi kasus penganiayaan yang mengakibatkan nyawa JW melayang," tukas Kapolsek.

Kejadian tersebut bermula saat RW hendak pulang ke rumah usai meminum minuman keras di luar.

Setibanya di rumah, terjadi perdebatan bersama ayahandanya yakni JW.

Berita Rekomendasi

Tak terelakkan, keduanya ribut besar hingga adu jotos.

Akibatnya, setelah dilerai oleh istri yang juga sebagai saksi mata, Heppy Wulur (45), korban yang adalah suaminya mengeluh sakit di bagian pinggangnya yang kemudian diikuti rasa nyeri hingga kejang-kejang kemudian pingsan.

"Saya waktu kejadian, berada di dapur. Mendengar perkelahian mereka, sontak saya langsung melihat dan mencoba melerai mereka.

Setelah berhasil dilerai, suami langsung duduk di kursi dan mengeluh dada kirinya sakit dan bagian rusuknya juga.

"Setelah itu dia kejang dan pingsan," jelas Istri Korban.

Baca: Nasi Sudah Menjadi Bubur, Ibu Muda Ini Suapi Bayi 40 Hari Dengan Pisang, Tersedak Lalu Meninggal

Baca: Cerita Ayah Sebelum Balitanya Ditemukan Tewas Tanpa Kepala di Sungai: Anak Saya Itu Takut Air

Baca: Rapper Juice Wrld Meninggal Dunia Setelah Kejang-kejang di Bandara

Sempat dilarikan ke Puskesmas terdekat yakni puskesmas Liwutung namun sayang nyawa korban sudah tak tertolong lagi.

Pelaku sudah diamankan pihak kepolisian.

"Dari hasil pernyataan keluarga korban tak diizinkan untuk diautopsi," tukas Kapolsek.

Artikel ini telah tayang di tribunmanado.co.id dengan judul Kronologi Anak Tega Aniaya Ayah Kandung Berujung Kematian

Sumber: Tribun Manado
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas