Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tol Jakarta-Cikampek Mulai Padat, Contraflow Diberlakukan di KM 47 hingga KM 61

Jasa Marga berlakukan contraflow di ruas Tol Jakarta-Cikampek (Japek) dari kilometer (KM) 47 hingga KM 61 arah Cikampek, Minggu (22/12/2019).

Editor: Sanusi
zoom-in Tol Jakarta-Cikampek Mulai Padat, Contraflow Diberlakukan di KM 47 hingga KM 61
(KOMPAS.com/FARIDA FARHAN)
Arus lalu lintas di kilometer 47 tol Jakarta-Cikampek arah menuju Cikampek terpantau padat merayap, Kamis (30/5/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Jasa Marga berlakukan contraflow di ruas Tol Jakarta-Cikampek (Japek) dari kilometer (KM) 47 hingga KM 61 arah Cikampek, Minggu (22/12/2019).

Corporate Communication and Community Development Group Head PT Jasa Marga Dwimawan Heru mengatakan, contraflow diberlakukan sejak pukul 08.20 WIB guna mengurai kepadatan arus lalu lintas di sejumlah titik Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek.

"Jasa Marga atas diskresi kepolisian mulai memberlakukan contraflow dari KM 47 sampai dengan KM 61 arah Cikampek sejak pukul 08.20. Saat ini terpantau kondisi lalu lintas jalan Tol Japek arah Cikampek terpantau padat di beberapa titik," kata Heru dalam keterangannya, Minggu.

Adapun kepadatan lalu lintas di Tol Jakarta-Cikampek terjadi di titik pertemuan Tol Jakarta-Cikampek elevated II dengan Tol Jakarta-Cikampek KM 48.

Selain itu, kepadatan lalu lintas juga terjadi menjelang rest area di KM 50 arah Cikampek.

"Pemberlakuan contraflow merupakan diskresi kepolisian. Untuk mendukung kelancaran contraflow, Jasa Marga menyiagakan petugas dan penyiapan rambu-rambu," ujar Heru.

Contraflow juga diberlakukan di tol Japek pada Sabtu (20/12/2019).

Berita Rekomendasi

Hal ini disebabkan padatnya volume kendaraan di Tol Japek dan Jagorawi.

Selain banyaknya kendaraan yang melintas di sana, lalu lintas di tol layang terhambat akibat ada kendaraan yang overheat.

Minibus tersebut berada di jalur kanan dan mencoba menepi ke bahu jalan. .

Kejadian itu di Km 22-23 ruas Tol Layang arah Cikampek.

Polisi juga sempat menutup akses menuju Tol Layang arah Cikampek ketika kemacetan itu mengular.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tol Jakarta-Cikampek Padat, Contraflow Diberlakukan di KM 47"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas