Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Pegawai Resto Pasang Kamera di Toilet, Psikolog: Berani Tegur, Pelaku Harus Psikoterapi

Belajar dari viralnya pegawai resto yang memasang kamera yang disembunyikan dalam botol pembersih di toilet wanita, psikolog beri tanggapan, Berani!

Penulis: Inza Maliana
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Viral Pegawai Resto Pasang Kamera di Toilet, Psikolog: Berani Tegur, Pelaku Harus Psikoterapi
Twitter/ @mom_isback
Pegawai resto terciduk pasang kamera di toilet wanita 

TRIBUNNEWS.COM - Kisah nyata terungkap berawal dari dari cerita viralnya pegawai restoran sembunyikan ponsel di botol pembersih di toilet wanita.

Psikolog Iis Amalia yang biasapraktik di Pelayanan Terpadu Penanganan Kekerasan Terhadap Perempuan Dan Anak Berbasis Gender Seruni, Semarang, Jawa Tengah memberikan tanggapannya.

Menurut Iis, pelaku mengalami gangguan psikis yang tergolong dalam parafilia dengan jenisnya bernama voyeurism.

Voyeurism adalah kepuasan seseorang untuk mengintip.

"Pelaku bisa melakukan masturbasi karena mengintip tetapi tidak ada niat untuk berhubungan seksual dengan korbannya,"

"Jadi murni untuk menikmati orang lain sedang telanjang dan berganti pakaian atau melakukan aktifitas lain," tutur Iis kepada Tribunnews.com, Senin (6/1/2020).

Ilustrasi toilet di dalam pesawat terbang.
Ilustrasi toilet di dalam pesawat terbang. (Kompas.com)

Ada beberapa hal yang bisa berdampak kepada korban yang diintip.

Berita Rekomendasi

Terlebih lagi di zaman serba digital seperti saat ini, video yang disimpan pelaku bisa cepat menyebar ke publik.

"Kalau voyeurism yang paling ditakutkan kalau dalam bentuk digital itu bisa tersebar ke publik,"

"Karena memori yang melihat tidak hanya pelaku, tetapi bisa dilihat banyak orang," ujar Iis.

"Kalau itu sudah menjadi konsumsi publik, otomatis kita sebagai wanita akan mengalami perasaan malu yang membuat korban semakin merasa ketakutan," tambahnya.

Wanita waspada

Yang terpenting bagi para wanita adalah waspada jika masuk ke tempat umum seperti toilet.

"Sebenarnya untuk korban itu harus lebih waspada, apalagi saat berganti baju itu harus melihat sekeliling terlebih dahulu aman atau tidak,"

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas