Fakta-fakta Anak Kembar Viral Bertemu di Sosmed Setelah Terpisah 16 Tahun, Berawal dari Video Tiktok
Fakta-fakta seputar anak kembar yang viral di Sosial Media usai terpisah selama 16 tahun lamanya, berawal dari video tiktok.
Penulis: Inza Maliana
Editor: Miftah
Nadya masih ragu dan takut untuk menanyakan kepada orangtuanya.
"Jadi aku makin penasaran dan makin memperdalam temuannya, tetapi di satu sisi aku juga merasa takut untuk bertanya lebih jauh pada mama," ujar Nadya.
Setelah temuannya itu, Nadya memberanikan diri bertanya kepada sang mama.
Sayangnya, jawaban dari ibu Nadya hanya diam dan panik.
"Reaksi mamaku kaget terus langsung lari ke kamar kakak ku yang cewek. aku disuruh diem di kamar," ujar Nadya dalam cuitannya.
Nadya mengartikan jawaban ibunya seperti ada hal yang disembunyikan.
Karena temuan itulah, Nadya memberanikan diri untuk membuat utasan di Twitter pada Senin (6/1/2020).
Di utasan tersebut, Nadya menceritakan temuannya kepada warganet Twitter.
Video call bersama
Setelah membuat utasan tersebut, Nabila pun banyak mendapat pesan dari warganet.
Hingga akhirnya Nabila membalas pesan Nadya dan mereka berkomunikasi lebih lanjut.
"Selasa (7/1/2020) Nabila membalas pesanku, dia juga mengajak untuk video call dan berakhir membahas segala hal."
"Seperti hobi, tinggi, dan berat badan kita berapa dan dari semua hal yang kita bicarakan, 90 persen itu sama," ujar Nadya.
Setelah saling berkomunikasi intens, Nadya mengatakan, ia dan Nabila sangat senang jika mereka benar-benar kembar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.