Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Muncul Kerajaan Sunda Empire di Bandung, Ini Kata Ridwan Kamil

Keberadaan Sunda Empire - Earth Empire terungkap menyusul unggahan akun bernama Renny Khairani Miller di media sosial Facebook.

Editor: Sanusi
zoom-in Muncul Kerajaan Sunda Empire di Bandung, Ini Kata Ridwan Kamil
Fitri Wulandari/Tribunnews.com
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil 

Ridwan Kamil bahkan menyebut orang-orang yang tergabung dalam kelompok abal-abal tersebut sebagai orang stres.

"Banyak orang stres ya di republik ini, menciptakan ilusi-ilusi yang sering kali romantisme-romantisme sejarah, dan ternyata ada orang yang percaya dan menjadi pengikutnya," kata Ridwan Kamil (17/1/2020).

 Putra Hakim PN Medan Beri Kesaksian Soal Eksekutor Jamaluddin: Bukan Orang Asing & Sering ke Rumah

Melansir TribunJabar, Ridwan Kamil mengatakan, Polda Jabar tengah mendalami kehadiran kelompok Sunda Empire tersebut.

"Tadi malam Pak Kapolda sudah melaporkan. Kalau ada aspek pidana akan kita akan tegas," katanya.

Ridwan Kamil meminta warga untuk tetap fokus menjalani kehidupannya, dan selalu menyaring berbagai informasi yang beredar menggunakan rasio.

"Gunakan aturan perundang-undangan, jangan mudah percaya terhadap hal-hal yang tidak masuk ke dalam logika asal sehat," katanya.

Postingan soal Sunda Empire.
Postingan soal Sunda Empire. (TribunJabar/Istimewa)

Kepala Bidang Humas Polda Jabar, Kombes Saptono Erlangga Waskitoroso, mengatakan selain mengunggah foto-foto kegiatannya melalui media sosial Facebook, kelompok ini juiga mengunggah rekaman kegiatan mereka di YouTube.

Berita Rekomendasi

"Postingan video di youtube itu sudah satu tahun lalu, namun muncul sekarang. Ini jadi atensi kami. Jajaran Ditreskrimun Polda Jabar tengah mendalaminya," ujar Saptono melalui telepon, kemarin.

Direktur Ditreskrimum Polda Jabar Kombes Hendra Suhartiyani mengatakan hal senada. Ia juga memastikan, pihaknya sudah memonitor organisasi itu.

"Sedang kami dalami apakah Sunda Empire ini serupa dengan Keraton Agung Sejagat yang di Purworejo. Kalau pendalamannya sudah lengkap, kami siapkan langkah-langkah antisipasi," ujar Hendra.

Pihak UPI Bantah Terlibat Sunda Empire

Kepala Seksi Hubungan Eksternal Kantor Humas UPI Bandung, Dr Yana Setiawan MPd, mengakui, lokasi yang terlihat dalam foto dan video kegiatan Sunda Empire adalah Taman Bareti, yang berada di lingkungan kampus UPI.

Namun, Yana menegaskan, UPI sama sekali tak ada kaitannya dengan Sunda Empire.

"Sebagai institusi pendidikan dan bagian dari pemerintahan, kami tegaskan bahwa seluruh sivitas akademika UPI, mulai dari mahasiswa hingga para pimpinan lembaga tidak ada yang terlibat dalam kegiatan atau keanggotaan dari organisasi yang viral di masyarakat tersebut. Jadi kalau ada pihak-pihak yang menggiring informasi UPI terlibat atau memfasilitasi kegiatan itu, maka informasi tersebut jelas tidak benar," ujar Yana dalam konferensi pers di Gedung Sekretariat UPI, Jumat (17/1/2020).

Halaman
1234
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas