Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Korban Terakhir Susur Sungai SMPN 1 Turi Ditemukan, Operasi SAR Dihentikan

Dengan sudah ditemukannya seluruh korban maka Operasi SAR dinyatakan selesai dan seluruh potensi SAR dikembalikan ke masing-masing unsur.

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Dua Korban Terakhir Susur Sungai SMPN 1 Turi Ditemukan, Operasi SAR Dihentikan
kolase tribunnews: BPBD DIY/TribunJogja
Susur sungai SMPN 1 Turi Sleman berakhir duka 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua siswi SMPN 1 Turi Sleman yang hanyut dalam giat susur Sungai Sempor akhirnya berhasil ditemukan. Namun, keduanya ditemukan tak bernyawa.

Dengan ini, korban meninggal dunia dalam kejadian ini mencapai 10 orang.

Semua korban merupakan siswi perempuan SMPN 1 Turi Sleman.

Komandan Operasi SAR Sungai Sempor 2020 Asnawi mengatakan lokasi penemuan keduanya berada di dam mantras yang berjarak kurang lebih 400 meter dari tempat kejadian hanyut.

"Pada hari Minggu (23/2) pukul 05.30 WIB telah ditemukan korban kesembilan dan pukul 07.05 WIB korban kesepuluh kejadian banjir di Sungai Sempor, Turi, Sleman," ujar Asnawi, dalam keterangannya, Minggu (23/2/2020).

Asnawi mengatakan dua jenazah telah dibawa ke RS Bhayangkara DIY untuk dilakukan identifikasi lebih lanjut oleh tim DVI.

Berita Rekomendasi

Dia menyebut semua korban telah ditemukan, sehingga operasi SAR dinyatakan selesai.

Baca: Virus Corona Telah Sampai di Italia, Dua Orang Dilaporkan Tewas

Baca: Sekolah Harus Menghindari Kegiatan yang Berpotensi Menimbulkan Kecelakaan

Asnawi pun berterimakasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung operasi tersebut sehingga semua korban berhasil ditemukan.

"Dengan sudah ditemukannya seluruh korban maka Operasi SAR dinyatakan selesai hari ini dan seluruh potensi SAR dikembalikan ke masing-masing unsur," tandasnya.

Sungai Sempor Sleman
Sungai Sempor Sleman (google earth)

Sebelumnya diberitakan, Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Bencana BNPB Agus Wibowo mengatakan jumlah korban meninggal dunia siswa SMPN 1 Turi Sleman yang tengah menyusuri Sungai Sempor bertambah satu orang.

Dengan ini, total korban jiwa dari siswa yang tengah melaksanakan kegiatan pramuka tersebut menjadi 8 orang. Sementara itu, dua siswa lainnya belum ditemukan.

Baca: Real Madrid Dikalahkan Levante, Sergio Ramos Kritik Kepemimpinan Wasit

Baca: Anggota DPRD DKI Jakarta Kenneth Terima Sabuk Hitam dan 3 Kehormatan Inkai

"Perkembangan terkini murid yang menjadi korban meninggal berjumlah 8 murid dan dua lainnya belum terkonfirmasi," ujar Agus, dalam keterangannya, Sabtu (22/2/2020).

Berdasarkan keterangan Kapolres Sleman AKBP Rizky Ferdiansyah, satu orang siswi yang sempat hilang dan ditemukan tak bernyawa adalah Nadine Fadilah (12).

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas