Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Minggu Dini Hari Gunung Merapi Meletus Lagi, Durasinya 150 Detik

Untuk kesekian kalinya dalam tiga hari terakhir, Gunung Merapi kembali meletus pada Minggu (29/3/2020) pada pukul 00.15 WIB.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Minggu Dini Hari Gunung Merapi Meletus Lagi, Durasinya 150 Detik
Twitter/BPPTKG
Foto letusan Gunung Merapi yang terjadi pada Minggu, 29 Maret 2020 dini hari dari kamera pantau di Pangukrejo. 

TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN - Untuk kesekian kalinya dalam tiga hari terakhir, Gunung Merapi kembali meletus pada Minggu (29/3/2020) pada pukul 00.15 WIB.

BPPTKG mencatat erupsi terekam di seismogram dengan amplitudo 40 mm dan durasi 150 detik.

Juga adanya kolom asap setinggi 1500 meter dengan arah angin ke barat.

Ini merupakan erupsi Gunung Merapi kelima dalam tiga hari terakhir, sejak erupsi pertama pada Jumat, 27 Maret 2020 lalu.

Dalam kurun waktu 3 hari ini, erupsi Gunung Merapi pertama terjadi pada Jumat (27/3/2020) pukul 10.56 WIB.

Gunung Merapi erupsi lagi pada Sabtu (28/3/2020) pukul 05.21 WIB.
Gunung Merapi erupsi lagi pada Sabtu (28/3/2020) pukul 05.21 WIB. (BPPTKG)

Letusan terjadi selama 7 menit dengan ketinggian kolom asap setinggi 5000 meter.

Letusan kedua terjadi pada Jumat (27/3/2020) malam, tepatnya pukul 21.46 WIB.

Berita Rekomendasi

Dikutip Tribunjogja.com dari Twitter BPPTKG @BPPTKG, erupsi kedua pada Jumat (27/3/2020) ini tercatat dengan amplitudo 40 mm dengan durasi 180 detik.

Baca: Beberapa Terminal di Bandara Internasional Soekarno-Hatta Ditutup Sementara

Baca: Ramalan Zodiak Keuangan Hari ini, Minggu, 29 Maret 2020: Aries Sangat Buruk, Aquarius Meningkat

Ketinggian kolom abu mencapai 1000 m arah ke barat.

Kemudian Gunung Merapi kembali erupsi pada Sabtu (28/3/2020) pukul 05.21 WIB.

Data BPPTKG Yogyakarta menyebutkan, erupsi tercatat di seismograf dengan amplitudo 50 mm dan durasi 180 detik.

Teramati tinggi kolom erupsi 2000 m dan arah erupsi ke Barat.


Selanjutnya, Gunung Merapi erupsi lagi Sabtu (28/3/2020) pukul 19.25 WIB.

Menurut informasi yang disampaikan akun Twitter @BPPTKG erupsi tercatat di seismogram dengan durasi amplitudo 75 mm selama 243 detik.

Baca: PT KAI Daop I Batalkan 28 Perjalanan KA Jarak Jauh Periode 1 April Hingga 1 Mei 2020

Baca: Mengenal Sosok Suripto, Tukang Gali Kubur Langganan Jokowi, Protes Jika Dibayar & Miliki Ritual Ini

Halaman
12
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas