Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Eva Yolanda LIDA 2020 Jalani Karantina Mandiri, Begini Penjelasan Ketua Tim Relawan

Eva Yolanda, finalis Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2020 menjalani karantina mandiri di rumahnya selama 14 hari.

Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Eva Yolanda LIDA 2020 Jalani Karantina Mandiri, Begini Penjelasan Ketua Tim Relawan
Instagram.com/lambe_turah, eva_yolanda_lida2020
Eva Yolanda, finalis Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2020 menjalani karantina mandiri di rumahnya selama 14 hari. 

TRIBUNNEWS.COM - Eva Yolanda, finalis Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2020 menjalani karantina mandiri di rumahnya.

Pasca kepulangan, Eva Yolanda yang menuai kontroversi karena disambut ribuan penggemar di Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (5/4/2020).

Padahal, pemerintah pusat dan daerah telah mengimbau masyarakat untuk mengurangi aktivitas yang menimbulkan kerumunan untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

Diketahui Eva baru pulang dari Jakarta yang merupakan satu di antara wilayah zona merah terdampak virus corona.

Sementara itu, ketua Tim Relawan Eva Yolanda, Saparidin pun memberikan penjelasan terkait hal tersebut.

Menurut Saparidin, sesampainya Eva di NTB juga sudah dilakukan pemeriksaan.

Saparidin menambahkan, kondisi Eva Yolanda setelah diperiksa pun dalam keadaan sehat.

BERITA REKOMENDASI

Kini Eva menjalani karantina di rumahnya selama 14 hari.

Di tengah wabah Covid-19 ratusan warga menyambut kedatangan Kontestan Liga Dangdut Indonesia, asal NTB, Eva Yolanda, yang tereliminasi dan pulang ke Lombok Minggu sore. (Dok. Warga)
Di tengah wabah Covid-19 ratusan warga menyambut kedatangan Kontestan Liga Dangdut Indonesia, asal NTB, Eva Yolanda, yang tereliminasi dan pulang ke Lombok. (Dok. Warga) (Via Kompas.com)

Baca: Eva Yolanda LIDA Pulang Disambut Fans di Tengah Wabah Corona, Indosiar hingga Sekda Lotim Buka Suara

Baca: Eva Yolanda LIDA Pulang Kampung, Disambut Fans di Tengah Wabah Corona, Ini Kata Polisi

Baca: Acara Penyambutan saat Wabah Virus Corona Dihujat, Eva LIDA Minta Maaf : Berkata Baik atau Diam

"Eva telah menjalani pemeriksaan setelah kepulangannya dari Jakarta, dan suhu tubuhnya normal serta tak ada gejala yang mengkhawatirkan."

"Sekarang melakukan isolasi mandiri di rumahnya," kata Saparidin, dilansir oleh Kompas.com, Selasa (7/4/2020) malam.

Lebih lanjut, Saparidin mengatakan, Eva siap membantu pemerintah dalam menyosialisasikan informasi terkait pencegahan dan bahaya Covid-19.

Sebelumnya video kepulangan Eva Yolanda di Desa Lando, Kecamatan Terara, Lombok Timur beredar di media sosial.

Dalam video tersebut, kerumunan massa berdesak-desakan tanpa mengindahkan imbauan akan bahaya penyebaran virus corona.

Eva merupakan peserta Liga Dangdut Indosiar 2020 yang telah tereliminasi pada Sabtu (4/4/2020).

Baca: Eva Yolanda LIDA Disambut Ratusan Orang di NTB yang Zona Merah COVID-19, Aparat Akui Kecolongan

Eva Yolanda LIDA
Eva Yolanda LIDA disambut ratusan warga kampungnya, di Desa Lando, Kecamatan Terara, Lombok Timur. (Instagram.com/lambe_turah, eva_yolanda_lida2020)

Baca: Ratusan Orang Sambut Kedatangan Eva Yolanda Liga Dangdut di NTB, Tak Pedulikan Himbauan Pemerintah

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas