Bos Beras di Bogor Ditemukan Tewas Dengan Sejumlah Luka, Diduga Korban Kecelakaan
Ade Supendi alias Ubed (50) ditemukan tewas di Desa Cibuntu, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Ade Supendi alias Ubed (50) ditemukan tewas di Desa Cibuntu, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Korban yang dikenal sebagai bos berras ditemukan dengan kondisi penuh luka sobek di tubuhnya.
Pihak kepolisian menduga bahwa korban merupakan korban kecelakaan, bukan korban pembunuhan seperti kabar yang beredar.
"Kemungkinan kecelakaan, bukan luka bacok," kata Kanit Reskrim Polsek Ciampea AKP Budi Utama saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (11/6/2020).
Baca: Motif Polisi Bunuh Diri di Serdang Bedagai Terungkap, Korban Depresi Karena Terlilit Utang
Namun, penyebab kematian korban masih perlu dipastikan sambil menunggu hasil outopsi dari RSUD Leuwiliang.
Sementara motor korban yang ditemukan di lokasi kejadian diamankan ke Polsek Ciampea.
"Masih nunggu hasil outopsi dari RSUD Leuwiliang," katanya.
Baca: Panglima TNI Resmikan Mako Koopssus TNI di Cilangkap Jakarta Timur
Diberitakan sebelumnya, warga Ciampea Kabupaten Bogor digegerkan dengan temuan sesosok mayat pria penuh luka.
Berdasarkan informasi yang dihimpun TribunnewsBogor.com, mayat tersebut ditemukan di Kampung Cibubulak, Desa Cibuntu, Kecamatan Ciampea pada Rabu (10/6/2020) malam.
Korban ini ditemukan dengan luka sobek di beberapa bagian tubuhnya.
Selain itu saat ditemukan, kendaraan bermotor roda dua diduga milik korban juga ditemukan di lokasi dalam keadaan menyala.
Artikel ini telah tayang di tribunnewsbogor.com dengan judul Mayat Pria di Ciampea Bogor Ternyata Bos Beras, Diduga Jadi Korban Kecelakaan