Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

64 Kepala SMP di Riau Mengundurkan Diri, Kadisdik Inhu: Mengaku Diganggu Oknum LSM soal Dana BOS

Mengaku diganggu oknum LSM soal dana BOS, 64 kepala SMP di Riau mengundurkan diri. Ini kata Bupati Inhu.

Editor: ninda iswara
zoom-in 64 Kepala SMP di Riau Mengundurkan Diri, Kadisdik Inhu: Mengaku Diganggu Oknum LSM soal Dana BOS
internet
Ilustrasi kepala sekolah. 

TRIBUNNEWS.COM - Dunia pendidikan dihebohkan dengan pengunduran diri kepala sekolah menengah pertama (SMP).

Tak tanggung-tanggung, kepala sekolah yang mundur berjumlah 64 orang.

Peristiwa pengunduran diri 64 kepala sekolah ini terjadi di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau.

Pengunduran diri 64 kepala sekolah ini bukanlah tanpa alasan.

Mereka mengundurkan diri diduga terkait persoalan pengelolaan dana bantuan operasional sekolah (BOS).

Selasa (14/7/2020) siang menjelang sore, sebanyak enam orang kepala SMP negeri mendatangi Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Inhu.

 Diduga Diperas Penegak Hukum, 64 Kepala Sekolah SMP di Riau Mengundurkan Diri, Disdik Lapor Bupati

 SELAMAT! Senin Pagi Ini SD SMP SMA di 104 Kabupaten Ini Boleh Belajar Tatap Muka, Simak Aturannya

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Indragiri Hulu, Ibrahim Alimin.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Indragiri Hulu, Ibrahim Alimin. (KOMPAS.COM/IDON)

Kedatangan mereka yakni mewakili rekan kepala sekolah lainnya untuk menemui Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Inhu, Ibrahim Alimin.

Berita Rekomendasi

Enam orang kepala sekolah ini tak datang dengan tangan kosong.

Mereka membawa setumpuk map untuk diserahkan.

"Mereka datang sekitar enam orang mewakili membawa map banyak," sebut Ibrahim Alimin kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Kamis (16/7/2020).

HALAMAN SELANJUTNYA ======>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas