Kesaksian Penumpang Bus Saat Kecelakaan Beruntun, Tubuh Melayang Akibat Benturan, Darah Berceceran
Ia mengebut hingga akhirnya kecelakaan yang menewaskan 4 orang penumpang bus itu tak terelakan.
Editor: Hendra Gunawan
Berdasarkan informasi dari General Manager Operations Tol Cipali, Suyitno kronologi kejadian berawal dari sebuah Bus Widia dan elf datang dari arah barat menuju timur.
Kemudian, tiba di lokasi pengemudi bus kurang dalam antisipasi saat melajukan kendaraannya.
Baca: Kecelakaan Libatkan Bus, Truk dan Mobil Elf di Cipali, Empat Orang Tewas, Simak Foto-fotonya
Diduga pengemudi kurang dapat mengendalikan dan laju kendaraannya melebihi batas kecepatan, sehingga Bus Widia tak terkendali lalu menabrak bagian belakang truk yang tengah alami hambatan pada roda bagian belakang sebelah kiri di bahu luar.
Bus Widia pun terbalik di antara lajur 1 dan lajur 2. Selanjutnya, datanglah dari arah yang sama kendaraan elf yang juga kurang antisipasi dan menabrak bus Widia yang terbalik.
Korban pun dievakuasi ke RS Mitra Plumbon. Terdapat tiga orang laki-laki dan satu perempuan, serta anak-amak alami luka ringan, kemudian untuk luka berat ada 4 orang laki-laki dan 1 perempuan.
Sedangkan korban meninggal ada empat orang yang merupakan penumpang bus Widia dan dibawa ke RS Arjawinangun. (*)
Sebuah kecelakaan maut di Tol Cipali KM 150
Kecelakaan beruntun terjadi di KM 150.300 Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) Kabupaten Majalengka, Minggu (23/8/2020) sekitar pukul 14.00 WIB.
Kecelakaan maut tersebut melibatkan sebanyak 3 kendaraan dan menyebabkan sebanyak 4 orang meninggal dunia.
Berdasarkan video amatir yang diterima Tribuncirebon.com menunjukan kerusakan parah akibat kejadian tersebut.
Baca: Seorang Perempuan Ditemukan Tewas di Bawah Jembatan, Diduga Alami Kecelakaan Tunggal
"Truk banyak banget, parah parah parah. Parah banget KM 150," ujarnya dalam video.
Belum diketahui secara pasti mengapa kecelakaan tersebut bisa terjadi.
Hanya saja, kejadian itu diduga terjadi saat sebuah Bus PO Widia kurang antisipasi saat hendak menyalip kendaraan di depannya.
Kondisi akhir bus itu dalam posisi terbalik dan melintang menutupi badan jalan.
Belum ada keterangan resmi dari kepolisian terkait kecelakaan tersebut. Hingga saat ini masih dilakukan penanganan oleh pihak kepolisian wilayah hukum Polres Majalengka
"Lalu kendaraan Isuzu Elf normal di lajur 2 menghadap ke timur," ujarnya. (Handhika Rahman)
Artikel ini telah tayang di Tribuncirebon.com dengan judul Rijal Ungkap Tubuhnya Melayang Saat Kecelakaan di Tol Cipali, Tak Kuat Lihat Korban Bersimbah Darah