Fakta-fakta Pria di Cianjur Cabuli Anak Laki-laki, Rupanya Pelaku Dulu Pernah Jadi Korban Pencabulan
IH warga Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat cabuli seorang bocah laki-laki.
Penulis: Ifa Nabila
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Seorang pria berinisial IH (20) menjadi pelaku pencabulan terhadap bocah laki-laki di bawah umur.
IH adalah warga Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Dengan modus mengajak mencari burung, IH melancarkan aksi bejatnya.
Namun, saat pemeriksaan, terungkap ternyata IH juga merupakan korban pencabulan.
Baca: Pria Pedofil yang Cabuli 6 Siswa SMP di Truk hingga Rumah Ibadah Akhirnya Divonis 12 Tahun Penjara
Baca: Pemuda 20 Tahun di Cianjur Cabuli Bocah di Bawah Umur, Modus Cari Burung
Berikut fakta selengkapnya:
1. Modus cari burung
Peristiwa pencabulan berawal saat IH tengah memancing.
Pelaku kemudian melihat bocah laki-laki yang sedang bermain.
Bocah itu bermain dengan teman sebayanya, lalu dibujuk IH untuk ikut dengannya.
"Korban berjenis kelamin laki-laki, usianya di bawah umur," kata Kasatreskrim Polres Cianjur AKP Anton, Kamis (10/9/2020).
Dikutip Tribunnews.com dari Kompas.com, ia kemudian mengajak korban untuk mencari burung.
"Pelaku kemudian menghampiri korban dan mengajaknya untuk mencari burung ke suatu tempat," ujar Anton.
Saat berada di tempat sepi, pelaku melancarkan aksi bejatnya.
Baca: Kakek Perkosa Cucu sejak 2017 dan Ancam Membunuh, Nenek Pernah Lihat tapi Diam karena Suaminya Galak
Baca: Seorang Kepala Desa Berulang Kali Cabuli Bocah 14 Tahun, Kini Dituntut 12 Tahun Penjara
2. Dihajar massa
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.