Putra Maruf Amin Gagas Program Ketahanan Pangan
program Taman Nusatera dengan melakukan budidaya 10.000 Ha jagung di 3 kabupaten di NTB
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gus Syauqi Ma’ruf Amin, putra keempat Wakil Presiden Republik Indonesia Ma'ruf Amin menggagas program Taman Nusatera.
Program itu akan menjadi model percontohan pemberdayaan petani di nusantara melalui Jaringan Kemitraan Adil Makmur Indonesia (Jaka Amin) oleh Koperasi MItra Santri Nasional (KMSN).
Gus Syauqi mengatakan petani merupakan pahlawan ketahanan bangsa yang sebenarnya, tanpa produktifitas petani maka berhenti pula denyut nadi kehidupan berbangsa.
"Petani jangan hanya menjadi simbol ketahanan pangan, namun petani harus bangkit dan bekerja sama dengan semua pihak dalam mewujudkan bangsa yang berdaulat dan bermartabat” kata Gus Syauqi dalam Orasi Kebangsaan di Desa Kambilu Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat Kamis (1/10).
Keberadaan pria berlatar belakang pengusaha itu di NTB untuk menghadiri launching Program Tani Mandiri Nusa Tenggara Barat (Taman Nusatera).
Bersama dengan Sintesa Persada, KMSN memulai program Taman Nusatera dengan melakukan budidaya 10.000 Ha jagung di 3 kabupaten, meliputi Kabupaten Bima, Kabupaten Dompu, dan Sumbawa serta Budidaya 1.000 ekor sapi.
Pada acara launching tersebut secara simbolik dilakukan penyerahan program KUR untuk petani dan peternak di Pulau Sumbawa.
Ribuan Petani warga Kecamatan Wawo berjajar di pinggir jalan menyambut Gus Syauqi dengan cukup antusias.
Namun mengingat protokol covid diterapkan dengan sangat ketat selama penyelenggaraan acara, hanya peserta yang telah telah teregistrasi yang diijinkan masuk ke lokasi acara di lapangan Desa Kambilu.
Sementara itu Plt Bupati Bima, Muhammad Husni, mengungkapkan kegembiraan Kabupaten Bima menjadi lokasi launching Program Taman Nusatera.
“Kabupaten Bima dan Pulau Sumbawa ini potensinya luar biasa, saya percaya dengan hadirnya Gus Syauqi di sini akan memicu meningkatkan produktifitas petani dan peternak di Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Barat adalah salah satu lumbung pangan nasional di Indonesia” kata Husni
Sementara Ketua Sintesa Persada, Idham Darmawan menyampaikan Sintesa Persada akan melakukan pendampingan secara optimal kepada para petani di Sumbawa untuk menjadikan NTB provinsi penghasil pangan 3 besar di Indonesia.
“Kami akan mengajak semua pelaku pertanian baik instansi pemerintah, BUMN maupun swasta untuk mendukung program ini, ada BNI 46, Jasindo, Pupuk Kaltim, PT BISI dan PT Bayer” tegas Idham
Di akhir acara Gus Syauqi secara simbolik menyerahkan Bantuan Program KUR Pertanian, bibit sapi dan peralatan pertanian kepada para petani dan peternak yang hadir di acara tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.