Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jukung Nelayan Terbalik Usai Tabrakan dengan Kapal Tanker di Perairan Tulamben Bali

Jukung yang mengalami kecelakaan milik Komang Sudarma (36) nelayan asal Banjar Beluhu Kangin, Tulamben, Kecamatan Kubu.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Jukung Nelayan Terbalik Usai Tabrakan dengan Kapal Tanker di Perairan Tulamben Bali
ist
Jukung yang mengalami kecelakaan milik Komang Sudarma (36) nelayan asal Banjar Beluhu Kangin, Tulamben, Kecamatan Kubu. 

Laporan Wartawan Tribun Bali Saiful Rohim


TRBUNNEWS.COM, BALI
- Jukung milik nelayan saat  melaut bertabrakan dengan kapal tanker yang melintas di sekitar  perairan Tulamben, Bali.

Kecelakaan laut terjadi di sekitar Pantai Beluhu, tepatnya di Banjar Dinas Beluhu Kangin, Desa Tulamben, Kecamatan Kubu, Kamis (15/10/2020) sekitar pukul 09.30 wita.

Jukung yang mengalami kecelakaan milik Komang Sudarma (36) nelayan asal Banjar Beluhu Kangin, Tulamben, Kecamatan Kubu.

 Saat itu korban sedang mencari ikan di sekitar lokasi kejadian dengan memakai jaring.

Tepatnya sekitar 13 mil dari pesisir pantai Beluhu,  Banjar Dinas Beluhu Kangin, Tulamben.

Baca juga: Kasus Covid-19 di Provinsi Prioritas Memiliki Trend Positif Kecuali Jawa Tengah, Papua, dan Bali

Kapolsek Kubu, AKP Nengah Sona, menjelaskan, kecelakaan laut terjadi pada pagi hari.

Berita Rekomendasi

Saat itu korban hendak menuju ke daratan sambil menarik tali pancingnya.

Karena fokus dengan tali pancing, pemilik jukung tidak melihat ada tengker yang melintas.

Selain itu pandangan Komang Sudarma terhalang layar jukung.

"Korban pergi melaut ke Perairan Tulamben sekitar  pukul 05.00 wita. 13 mil dari bibir Pantai Beluhu. Sekitar  pukul 07.30 wita balik menuju ke darat sambil menarik bulu tali pancing," ungkap Kapolsek Kubu, I Nengah Sona, Kamis  (15/10/2020) siang.

Karena korban konsentrasi menarik tali pancing dan pandangan terhalang  layar jukung, sehingga tidak melihat ada kapal ataupun perahu yang lewat.

Tangker tersebut juga tak membunyikan  sirine.

Baca juga: Kapal Perang Rusia dan India Diterjunkan Bantu Padamkan Kebakaran Kapal Tanker di Sri Lanka

 Kecelakaan tidak bisa terhindarkan. Jukung milik Komang Sudarma terbalik. Beberapa bagian menjadi rusak.

Halaman
12
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas