Susul sang Suami yang Tak Kunjung Pulang, Wanita Ini Kaget Lihat Suaminya Tewas di Sawah
Seorang kakek berusia 62 tahun, Lani, ditemukan tewas tersengat listrik dalam posisi tengkurap di sawah.
Editor: Widyadewi Metta Adya Irani
TRIBUNNEWS.COM - Seorang kakek berusia 62 tahun, Lani, ditemukan tewas dalam posisi tengkurap di sawah.
Korban diketahui tewas lantaran tersengat listrik jebakan tikus di sawah Desa Sokosari, Kecamatan Soko, Tuban, Kamis (15/10/2020) pagi.
Sang istri, Kasri (50), menjadi orang pertama yang menemukan jasad korban.
Saat itu, Kasri tengah menyusul korban di sawah karena suaminya tersebut tak kunjung pulang.
Baca juga: Tragedi Satu Keluarga Tewas Kesetrum di Sawah, Bukan Karena Jebakan Tikus tapi dari Kabel Telanjang
Baca juga: FAKTA Satu Keluarga Tewas Bukan Kesetrum Jebakan Tikus, Malam Hari Ibu Sempat Lakukan Ini di Sawah
Baca juga: Sebelum Tewas di Tangan Pemerkosa Ibunya, Rangga Sempat Merayakan Ultah Bersama sang Ayah
Kasatreskrim Polres Tuban, AKP Yoan Septi Hendri mengatakan, korban telah memasang aliran listrik untuk jebakan hama tikus di sawah garapannya.
Saat kejadian, korban berniat mematikan jebakan tikus tersebut.
Akan tetapi, korban tak kunjung pulang sehingga membuat sang istri penasaran.
"Saat dicari di sawah, sang istri kaget saat melihat suaminya tengkurap di sawah," ujar Yoan kepada SURYAMALANG.COM.
Baca juga: Warga Bandar Lampung Tewas Tersengat Listrik, Ayah dan Istri Korban Sempat Ikut Kesetrum
Setelah tahu suaminya tewas, Kasri langsung mencabut stop kontak yang tidak jauh dari mayat korban.
Kasri menduga korban terpeleset di pematang sawah yang kondisinya licin, lalu jatuh ke sawah.
Ada luka bakar di jari tangan kanan korban karena kesetrum kawat jebakan tikus.
"Tidak ada tanda kekerasan di tubuh korban. Jenazah korban sudah dibawa ke rumah duka," terangnya.
(Suryamalang.com/Mochamad Sudarsono)
Artikel ini telah tayang di suryamalang.com dengan judul kakek 62 Tahun Tewas Kesetrum Listrik Jebakan Tikus di Sawah Desa Sokosari, Tuban
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.