Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berkat Gubernur Maluku Minta Provider Buka Ratusan Titik Jaringan, Siswa Lancar Sekolah Online

Hal ini diungkap Gubernur Maluku, Murad Ismail saat meresmikan sebelas sekolah SD dan SMP di Kabupaten Seram Bagian Barat, Rabu (21/10/2020).

Editor: Fitriana Andriyani
zoom-in Berkat Gubernur Maluku Minta Provider Buka Ratusan Titik Jaringan, Siswa Lancar Sekolah Online
ISTIMEWA
Hal ini diungkap Gubernur Maluku, Murad Ismail saat meresmikan sebelas sekolah SD dan SMP di Kabupaten Seram Bagian Barat, Rabu (21/10/2020). 

Laporan Wartawan Tribunambon.com, Insany

TRIBUNNEWS.COM - Dunia pendidikan satu dari sekian sektor yang terkena dampak pandemi Covid-19, hingga siswa harus menjalani sekolah online.

Beruntung sebelum pandemi, Gubernur Maluku Murad Ismail sudah berinisiatif meminta provider jaringan telekomunikasi di Maluku untuk menyediakan ratusan titik  jaringan baru di 11 Kabupaten / Kota di Maluku.

Hal ini diungkap Gubernur Maluku, Murad Ismail saat meresmikan sebelas sekolah SD dan SMP di Kabupaten Seram Bagian Barat, Rabu (21/10/2020). 

Tonton Juga : 

Menurutnya saat ini, sektor pendidikan merupakan sektor yang paling terdampak Covid-19, sehingga sistem pembelajaran dilakukan secara online.

Karena itu ia bersyukur, sempat memperluas jaringan internet di awal tahun 2020, dengan  meminta provider untuk memasang jaringan internet di ratusan titik yang ada di 11 kabupaten/kota.

BERITA REKOMENDASI

"Sebelum pandemi Covid-19 melanda , saya telah terpikir untuk memasang jaringan ratusan titik di seluruh kabupaten/kota," jelasnya.

"Ternyata apa yang saya lakukan ini berguna dan  memudaahkan  anak-anak untuk ujian nasional secara online maupun belajar virtual saat pandemi," ungkapnya.

Meski begitu fasilitas dan infrastruktur pembangunan gedung sekolah tetap dilakukan, di SBB, Murad menandatangani  prasasti berubahnya status sekolah swasta SMA LKMD Olas menjadi SMA Negeri  27 SBB.

Sumber: Tribun Ambon
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas