Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PascaErupsi, Gunung Sinabung Alami 21 Kali Gempa Guguran dan Statusnya dalam Level III atau Siaga

Gunung Sinabung yang berada di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara, mengalami erupsi pada Senin malam pukul 23.58 WIB.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Daryono
zoom-in PascaErupsi, Gunung Sinabung Alami 21 Kali Gempa Guguran dan Statusnya dalam Level III atau Siaga
https://bnpb.go.id/
Hasil pengamatan tinggi kolom abu erupsi Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara pada Senin malam (2/11) pukul 23.58 WIB. (Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) 

1.Masyarakat dan pengunjung atau wisatawan agar tidak melakukan aktivitas pada desa-desa yang sudah direlokasi, serta lokasi di dalam radius radial 3 km dari puncak Gunung Sinabung, serta radius sektoral 5 km untuk sektor selatan-timur, dan 4 km untuk sektor timur-utara.

2. Jika terjadi hujan abu, masyarakat diimbau memakai masker bila keluar rumah untuk mengurangi dampak kesehatan dari abu vulkanik.

Mengamankan sarana air bersih serta membersihkan atap rumah dari abu vulkanik yang lebat agar tidak roboh.

3.Masyarakat yang berada dan bermukim di dekat sungai-sungai yang berhulu di Gunung Sinabung agar tetap waspada terhadap bahaya lahar.

Status Gunung Sinabung Turun

Gunung api ini sebelumnya berada pada level tertinggi ini mengalami penurunan status pada 2019 lalu.

Dilansir dari Kompas.com, status Gunung Sinabung turun dari Level IV Awas menjadi Level III Siaga.

Berita Rekomendasi

Penurunan level ini juga sesuai dengan hasil analisis data visual dan instrumental serta potensi ancaman bahayanya.

Sebelumnya, pada 3 November 2013, status Gunung Sinabung dinaikkan dari Level II (Waspada) menjadi Level III (Siaga).

Peningkatan aktivitas vulkanik terus berlanjut sehingga pada tanggal 24 November 2013 tingkat aktivitas Gunung Sinabung dinaikkan dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (Awas).

Pada 8 April 2014 tingkat Gunung Sinabung kembali diturunkan dari Level IV (Awas) menjadi Level III (Siaga).

Namun, aktivitas Gunung Sinabung meningkat kembali secara visual dan instrumental sehingga terhitung tanggal 2 Juni 2015 pukul 23.00 WIB dinaikkan dari Level III (Siaga) menjadi Level IV (Awas).

Hingga kini terhitung sejak 20 Mei 2019, status Gunung Sinabung turun dari Level IV Awas menjadi Level III Siaga.

(Tribunnews.com/Endra Kurniawan)(Kompas.com/David Oliver Purba)

 
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas