Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

11 Hari Identitas Mayat Tangan Terikat di Tumpukan Sampah Belum Terungkap, Polisi Bentuk Tim Khusus

11 hari berlalu, identitas mayat tangan terikat di tumpukan sampah belum juga terungkap, Polda Kepri bentuk tim khusus

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in 11 Hari Identitas Mayat Tangan Terikat di Tumpukan Sampah Belum Terungkap, Polisi Bentuk Tim Khusus
istimewa
Sesosok mayat pria ditemukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Punggur Batam, Rabu (28/10/2020) dengan tangan terikat dan kepala dibungkus karung. 

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Penemuan mayat pria di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Punggur Batam, Rabu (28/10/2020) lalu menggemparkan Kota Batam.

Mayat diduga korban pembunuhan itu ditemukan tanpa identitas, tangan dan kakinya terikat.

Kini 11 hari berlalu, identitas mayat atau Mr X belum juga diketahui.

Sesosok mayat pria ditemukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Punggur Batam, Rabu (28/10/2020) dengan tangan terikat dan kepala dibungkus karung.
Sesosok mayat pria ditemukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Punggur Batam, Rabu (28/10/2020) dengan tangan terikat dan kepala dibungkus karung. (istimewa)

Polda Kepri bentuk tim khusus

Direktorat Reserse Kriminal Umum Kepri membentuk tim khusus pengungkapan kematian Mr X yang dibuang di tempat pembuangan akhir (TPA) Punggur, beberapa waktu lalu.

Hingga kini, Sabtu (7/11/2020) belum ada pihak yang mengonfirmasi mengenal sosok Mr X.

Mayat Mr X masih berada di Rumah Sakit BP Batam.

Berita Rekomendasi

Direktur Reserse Kriminal Umum Kombes Pol Arie Dharmanto mengatakan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan dari para saksi dan pihak terkait atas penemuan Mr X di TPA Punggur.

"Sudah kita identifikasi dari keterangan para saksi yang kita kumpulkan dan inteview," ujar Arie, Kamis (5/11/2020).

Ilustrasi mayat di kamar mayat
Ilustrasi mayat di kamar mayat (IST)

Diduga pelaku lebih dari 4 orang

Lanjutnya, dari berbagai keterangan dan bukti yang didapatkan pihaknya, diduga pelaku pembunuhan Mr X lebih dari satu orang.

"Pelaku diduga lebih dari 4 orang," ujarnya.

Arie menyebutkan mudah-mudahan dalam waktu dekat pihaknya bisa mengungkapkan identitas Mr X dan para pelakunya.

Kondisi mengenaskan, tangan terikat, kepala dibungkus karung

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas