Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gubernur Maluku Beri Bantuan Kartu Maluku Cerdas kepada Masyarakat Buru Selatan

Gubernur Maluku Murad Ismail menyerahkan sejumlah bantuan kepada masyarakat di Kabupaten Buru Selatan (Bursel).

Editor: Sinatrya Tyas Puspita
zoom-in Gubernur Maluku Beri Bantuan Kartu Maluku Cerdas kepada Masyarakat Buru Selatan
Kontributor TribunAmbon.com/Adjeng
Gubernur Maluku, Murad Ismail, mengikuti Rapat Koordinasi Khusus (Rakorkus) Kementerian Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam) RI secara virtual membahas tentang Inpres Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19, Kamis (13/08/2020). 

Laporan Wartawan Tribunambon.com, Insany

TRIBUNNEWS.COM, AMBON - Gubernur Maluku Murad Ismail menyerahkan sejumlah bantuan kepada masyarakat di Kabupaten Buru Selatan (Bursel) mulai dari bantuan Kartu Maluku Cerdas  hingga sembilan bahan pokok (Sembako)  saat kunjungan kerja ke kabupaten ini, Kamis (5/11/2020), 

Penyerahan bantuan ini  diserahkan kepada masyarakat Desa Laktama, Desa Fatmite, Desa Elfule, Desa Labuang dan Desa Wali yang dilangsungkan di Gedung Serba Guna Kabupaten Bursel.

Gubernur Maluku yang didampingi Bupati Bursel Tagop Soisa, Sekda Maluku Kasrul Selang dan sejumlah pejabat menyerahkan bantuan pendidikan yang dibiayai melalui APBD Provinsi Maluku. 

Jenis bantuan yang dibagikan berupa Kartu Maluku Cerdas (KMC) bagi  90 siswa  SMA dan beasiswa miskin (BSM) kepada  92 siswa dengan jumlah bantuan per siswa sebesar 1.2 juta.

HALAMAN SELANJUTNYA=====>>>>

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Ambon
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas