Mayat Bayi Terbungkus Kantong Plastik Ditemukan di Cibinong Bogor
Mayat bayi ditemukan di Kampung Kramat, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (12/11/2020).
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Mayat bayi ditemukan di Kampung Kramat, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (12/11/2020).
Mayat bayi tersebut ditemukan warga terbungkus kantong kresek hitam di sebuah selokan sekitar pukul 05.30 WIB.
Sontak, penemuan mayat bayi tersebut membuat geger warga setempat.
Baca juga: Ratusan WNI Termasuk Bayi Usia 5 Hari Dipulangkan dari Malaysia
Saat ditemukan, kondisinya sudah mengalami pembusukan dan dikerumuni lalat.
Pihak kepolisian membenarkan adanya temuan mayat bayi ini.
Baca juga: Tak Bekerja, Pria Ini Nekat Curi Popok Bayi untuk Bayinya, Pelaku Babak Belur Diamuk Warga
"Iya, (mayat bayi) laki-laki," kata Kanit Reskrim Polsek Cibinong AKP Yunli Pangestu saat dikonfirmasi wartawan, Rabu.
Sementara ini, kata dia, pihaknya masih belum bisa memberikan keterangan detil terkait kasus temuan mayat bayi tersebut.
"Masih lidik ya," kata Yunli Pangestu
Artikel ini telah tayang di tribunnewsbogor.com dengan judul BREAKING NEWS - Warga Cibinong Temukan Mayat Bayi di Dalam Kantong Kresek
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.