Beredar Kabar Mes Mahasiswa Papua di Ambon Dikepung, Pemdes Wayame Sebut Hoaks
Pemerintah Desa Wayame sebutkan pengepungan mes mahasiswa Papua di Ambon adalah informasi yang tidak benar atau hoaks.
Editor: Fitriana Andriyani
Laporan Kontributor TribunAmbon.com, Helmy
TRIBUNNEWS.COM, AMBON - Pemerintah Desa Wayame sebutkan pengepungan mes mahasiswa Papua di Ambon adalah informasi yang tidak benar atau hoaks.
Kabar bohong itu diklaim sengaja dimainkan oknum tidak bertanggung jawab.
Demikian disampaikan Sekretaris Desa Wayame Erwin Lethulur kepada wartawan di Kantor Desa Wayame, Rabu (2/12/20).
Dia mengatakan, informasi telah terjadi pengepungan mes mahasiswa Papua yang berlokasi di BTN Wayame Blok 4 RT 011 RW 06 Desa Wayame Kec Teluk Ambon Kota Ambon adalah informasi yang tidak benar.
"Jadi informasi yang di posting melalui akun media sosial telah terjadi pengepungan pada mes Papua di Wayame itu hoaks," ujarnya.
Tonton Juga :
Pada saat kejadian di mes Papua, pihaknya selaku Sekretaris Desa Wayame datang untuk melakukan pengamanan karena mahasiswa Papua menyatakan telah terjadi penyerangan oleh aparat TNI, Polri dan masyarakat Desa wayame.
Padahal, lanjut dia, kehadiran TNI, Polri dan masyarakat Desa Wayame untuk membantu mereka dalam mengamankan mes Papua tersebut.
"Pada malam kejadian kedatangan TNI, Polri dan masyarakat untuk mengecek tamu yang ada pada mes Papua, namun ditolak oleh mereka sehingga terjadi perdebatan antara masyarakat dan mahasiswa Papua," paparnya.