Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Di TPS Tempat Mencoblos, Bobby-Aulia Unggul 24 Suara Dibandingkan Pasangan Akhyar-Salman

Bobby dan Kahiyang yang kompak memakai atasan putih dan bawahan jins datang ke TPS sekitar pukul 10.15 WIB bersama ibunya, Ade Hanifah.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Di TPS Tempat Mencoblos, Bobby-Aulia Unggul 24 Suara Dibandingkan Pasangan Akhyar-Salman
TRIBUN MEDAN/HO
Calon Wali Kota Medan nomor urut dua Bobby Nasution bersama istrinya, Kahiyang Ayu, menggunakan hak suaranya di TPS 22 komplek Tasbih I, blok VV Jalan Setia Budi, Rabu (9/12/2020). 

Untuk meyakinkan masyarakat datang ke TPS di masa pandemi ini, Bobby mengaku motifasi masyarakat saat ini adalah untuk membenahi Kota Medan.

KPU sebagai penyelenggara dan semua paslon menurutnya tentu sudah mensosialisasikan bahwa datang ke TPS bukanlah hal yang membahayakan.

"Saya rasa KPU dan semua pasangan calon mensosialisasikan bagaimana datang ke TPS tidak mencekam seperti yang dibayangkan. Ada prokes di dalamnya," katanya.

Bobby mengatakan, terlepas siapa yang menang nantinya, ia berharap penyebaran Covid-19 tidak bertambah.

"Dan harapannya kemenangan siapapun nanti ini kemenangan masyarakat.  Karena yang kami tawarkan program," ujarnya.

Ditanya mengenai penghitungan cepat, Bobby mengatakan, ia akan menunggu hasil resmi dari KPU.

"Apa pun hasilnya kita tunggu hasil resmi KPU," katanya.

Baca juga: LIVE Streaming Hasil Quick Count Pilkada Medan 2020, Hitung Cepat Dimulai Pukul 13.30 WIB

Berita Rekomendasi

Dia juga mengatakan akan memantau perkembangan Pilkada Medan dari rumah.

Menunggu hasil, Bobby mengungkapkan bakal bermain dengan anak-anaknya.

Kahiyang Ayu yang dimintai tanggapannya tampak malu-malu berdiri di samping Bobby.

Dia tersenyum namun tak menjawab pertanyaan yang dilontarkan sejumlah wartawan.

Sebelum ke TPS, terlebih dahulu Bobby beserta keluarga ziarah ke makam ayahnya, Erwan Nasution di Pemakaman Jalan Guru Patimpus.

Ziarah merupakan kebiasaan Bobby Nasution setiap akan menghadapi kegiatan penting.

Sebelumnya, saat akan debat, Bobby juga menyempatkan ziarah ke makam ayahnya.

Halaman
123
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas