Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wagub Jatim Emil Dardak Siap Divaksin Covid-19, Warga Diimbau Tak Perlu Takut

Emil Elestianto Dardak menyatakan kesiapannya menjadi salah satu orang pertama yang mendapatkan kesempatan untuk vaksinasi Covid-19.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Wagub Jatim Emil Dardak Siap Divaksin Covid-19, Warga Diimbau Tak Perlu Takut
Tribunnews.com/Mafani Fidesya Hutauruk
Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak saat berkunjung ke Redaksi Tribunnews.com, Jakarta Barat 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak menyatakan kesiapannya menjadi salah satu orang pertama yang mendapatkan kesempatan untuk vaksinasi Covid-19.

Hal itu disampaikan Emil dalam wawancara di Kantor Gubernur Jatim Jalan Pahlawan, Senin (4/1/2020).

Ia juga mengajak agar masyarakat tidak perlu takut divaksin.

"Kita (pemerintah) nyuruh orang untuk divaksin masa kita nggak divaksin. Jadi itu sudah logis sekali lah itu," kata Emil menjawab pertanyaan wartawan terkait kesiapan divaksin Covid-19.

Ia menegaskan bahwa pemerintah dalam menggalakkan vaksinasi covid-19 bukan tanpa adanya penelitian atau tanpa kehati-hatian.

Sebaliknya, justru dikatakan Emil, pemerintah sangat hati-hati dalam hal vaksinasi Covid-19.

"Kita tahu dalam preskon kemarin, saat ini sudah ada forum asosiasi profesional yang mewadahi dokter dan para pakar terkait imunisasi. Jadi ini (vaksinasi) dilakukan dengan penuh kehati-hatian. Termasuk Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) juga masuk hal yang akan dipantau," tegas Emil.

Baca juga: Jubir Vaksinasi: Distribusi Vaksin Covid-19 ke Seluruh Indonesia Perlu Usaha Besar

BERITA REKOMENDASI

Oleh sebab itu, ia mengajak masyarakat untuk mendengarkan pendapat resmi yang nantinya muncul dari asosiasi profesi yang resmi digelar oleh pemerintah.

Saat ditanya apakah Emil tak takut dengan dampak ikutan pasca vaksin yang sempat terjadi di negara lain, Emil menyebut bahwa ia tak takut dan mengajak masyarakat untuk lebih membuka wawasan.

"Kita membaca artikel tersebut. Tapi coba dibaca lebih detail lagi. Karena itu terjadi di negara lain dan dengan merk vaksin yang berbeda-beda. Bukan hanya vaksin yang masuk ke Indonesia angkatan pertama ini. Dan ternyata itu adalah bawaan yang tidak ada kasualitas dengan vaksin," papar Emil.

Ia menegaskan bahwa penjelasan tersebut bukan statemen yang ia buat sendiri melainkan kutipan artikel berita, sehingga ia mengajak masyarakat agar di era media sosial seperti ini tidak hanya membaca judul artikel saja.

Melainkan harus membaca secara keseluruhan agar mendapatkan informasi yang utuh.


"Ternyata dia ada riwayat tertentu dan tidak bisa dibuktikan bahwa vaksin memicu adanya peristiwa yang terkait. Jadi saya mengajak masyarakat untuk silakan saja baca. Tapi percayalah pada para pakar. Pemerintah pun sudah melibatkan pakar-pakar kesehatan dan imunisasi," tegas Emil.

Sebagaimana diketahui vaksin Covid-19 sebanyak 77.760 dosis telah tiba di Jawa Timur dan tengah disimpan di ruang dingin Dinkes Jatim sejak kemarin.

Vaksin tersebut masih akan disimpan sampai ada EUA dari BPOM.

"Kita tunggu arahan Kemenkes dan BPOM mengenai kapan vaksin akan dimulai. Tapi di Jatim sekarang sudah ada 2.404 vaksinator. Ini akan ditambah sesuai arahan gubernur," tegas Emil. (fz/fatimatuz zahroh)

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Wagub Jatim Emil Dardak Nyatakan Kesiapannya Divaksin Covid-19

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas