Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kawanan Gajah Liar Rusak 3 Gubuk dan Tanaman Perkebunan Warga di Aceh Timur

Puluhan ekor gajah liar dilaporkan merusak tanaman warga di Desa Sri Mulya, Kecamatan Peunaron, Aceh Timur.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Kawanan Gajah Liar Rusak 3 Gubuk dan Tanaman Perkebunan Warga di Aceh Timur
Dok Polres Aceh Timur
Salah satu gubuk warga di Desa Sri Mulya, Kecamatan Peunaron, Aceh Timur dirusak kawanan gajah liar, Rabu (13/1/2021) malam. 

TRIBUNNEWS.COM, IDI – Puluhan ekor gajah liar dilaporkan merusak tanaman warga di Desa Sri Mulya, Kecamatan Peunaron, Aceh Timur, Rabu (13/1/2021) malam.

Selain tanaman, kawanan gajah juga merusak tiga gubuk warga di ladang.

Beruntung saat kejadian, tidak ada penghuni di dalam gubuk tersebut.

Kapolsek Serbajadi AKP Justin Tarigan SH kepada Serambi, Kamis (14/1/2021) mengatakan, tanaman yang dirusak gajar liar itu di antaranya sawit, pisang, kelapa, dan tiga unit gubuk warga.

Camat Peunaron Muhammad Arif mengatakan sudah dua kali kawanan gajah tersebut masuk dan merusak tanaman warga.

Kejadian pertama pada Minggu 10 Januari, serta yang kedua pada Rabu (13/1/2021) malam.

Warga mengetahui tanamannya dirusak gajah pada Kamis pagi saat ke ladang.

Berita Rekomendasi

Selain merusak tanaman warga, kawanan gajah juga merusak tanaman sawit perkebunan sawit di daerah itu.

Luas kebun petani yang dirusak, puluhan hektar dengan jenis tanaman yang dirusak terdiri dari tanaman sawit, jagung, pisang, dan aneka tanaman lainnya.

Baca juga: Korban Amuk Gajah di Aceh Jaya Terima Rumah Hunian Sementara

Terkait kejadian ini, sudah dilaporkannya kepada intansi terkait, dan petugas dari CRU Serbajadi.

Kini, petugas dari BKSDA sudah turun ke lapangan untuk melakukan pengusiran kawanan gajah liar ke hutan.

"Harapan kami petugas dari instansi terkait agar menghalui kawanan gajah tersebut agar tidak merusak tanaman masyarakat. Selain itu, kami harap kepada dinas terkait agar menghentikan aktivitas illegal logging yang dapat merusak habitat gajah liar," kara Arif.(c49)

Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Gajah Liar Rusak Puluhan Hektare Tanaman Warga

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas