Najwa Shihab Penasaran Soal Kabar Ancaman Gubernur Kalsel Polisikan Warga yang Viralkan Video Parodi
Banjir belum berakhir, perhatian warga Kalsel teralihkan pada kabar mengejutan tentang kabar tentang peringatan Kepala Daerah. Najwa Shihab penasaran.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banjir di Kalimantan Selatan belum berakhir, namun perhatian warga Kalsel teralihkan pada kabar mengejutan tentang kabar tentang peringatan Kepala Daerah. Najwa Shihab pun penasaran.
Gambar berisi peringatan dan teguran terhadap pihak-pihak yang diduga memparodikan H Sahbirin Noor, Gubernur Kalsel beredar di Aplikasi percakapan WhatsApp.
Beberapa hari ini, potongan gambar tentang surat peringatan viral
Dalam gambar yang mencantumkan empat nama bertuliskan Tim Kuasa Hukum H Sahbirin Noor ini, teguran dan peringatan ditujukan kepada pihak yang diduga sengaja membuat atau mengedit konten di media sosial baik foto, video atau narasi yang memuat ujaran kebencian, fitnah dan atau pencemaran nama baik khususnya yang ditujukan kepada H Sahbirin Noor.
Mereka diperingatkan agar berhenti membuat dan menyebarluaskan konten yang dimaksud.
Baca juga: Gubernur Kalsel Ancam Polisikan Warga yang Viralkan Video Parodi? Begini Jawaban Sekda di Mata Najwa
Baca juga: Kisah Satpam Terjebak Reruntuhan Gedung Gubernur Sulbar Saat Gempa, Selamat Berkat Melihat Cahaya
Baca juga: Alih Fungsi Lahan di Kalsel Sebabkan Banjir Parah, Jokowi Diminta Panggil Perusahaan Tambang
Dalam gambar ini pula, terdapat pernyataan bahwa sudah ada fakta hukum terkait pihak-pihak yang diduga melakukan hal tersebut.
Mereka disebut akan dilaporkan ke Kepolisian atas tindak pidana/kejahatan yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).
Najwa Shihab pun tergelitik dan menannyakan kebenaran kabar ini.

Melalui program Mata Najwa berjudul Dikepung Bencana: Rawan Bencana, Indonesia Bisa Apa? yang tayang di Trans 7 Rabu (20/1/2021) malam, Nana--panggilan Najwa Shihab-- bertanya pada Roy Rizali Anwar, Pjs Sekda Kalsel.
"Apakah betul ada ancaman untuk mempolisikan warga yang memviralkan video tertentu yang diangap memparodikan pak gubernur itu betul tidak pak sekda?" tanya Najwa Shihab.
Roy Rijali Anwar tak menjawab kebenarannya. Apalagi, menurut Roy kabar ini sumbernya media sosial.
"Yang pasti tidak tahu kebenaranya apa lagi medsos itu saat ini banyak sekali hoax, mana yang benar mana yang tidak," kata Sekda.
Malam tadi, Sekda Kalsel mewakili Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menjadi narasumber.
Lantas kemana Gubernur yang biasa disapa Paman Birin? Mengapa tak menjadi narasumber di Mata Najwa?