Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Mang Aleh Kaget Pulang dari Masjid Dapur Rumahnya Hangus Dilalap Api, sang Istri Tewas Terbakar

Mang Aleh kaget saat pulang dari masjid rumahnya hangus dilalap api, istrinya tewas terbakar di dapur.

Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Mang Aleh Kaget Pulang dari Masjid Dapur Rumahnya Hangus Dilalap Api, sang Istri Tewas Terbakar
Istimewa/Dok FK Tagana Ciamis
Puing-puing sisa kebakaran di Kawali, Ciamis. Seorang penghuni tewas dalam peristiwa ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Mang Aleh kaget saat pulang dari masjid rumahnya hangus dilalap api.

Peristiwa itu terjadi di Dusun Panimbang, Desa Purwasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Sabtu (20/2/2021) sore.

Akibat kebakaran itu, istri Mang Aleh, Nini Teti (70) tewas terbakar di dapur rumahnya.

“Korban pertama kali ditemukan oleh suaminya, Mang Aleh, yang sore itu baru pulang salat berjamaah dari masjid,” ujar Ketua Forum Koordinasi (FK) Tagana Ciamis, Ade Waluya kepada Tribun Jabar, Minggu (21/2/2021).

Sepulang dari masjid, Aleh mendapati dapur rumahnya sedang dilalap kobaran api.

Ia berteriak-teriak meminta tolong warga, khawatir istrinya masih berada di dapur.

Mengingat, sebelum berangkat ke masjid untuk salat Asar berjamaah, istrinya sedang berada di dapur memasak air.

Berita Rekomendasi

Sementara kondisi Nini Teti sendiri kurang sehat, susah berjalan.

Baca juga: Ngaku Dapat Bisikan Gaib, Seorang Pria Nekat Bakar Rumahnya, Ibu yang Tidur Lelap Tewas Terbakar

Baca juga: Salah Injak Pedal Gas, Pekerja Cucian Mobil Tewas setelah Kendaraan Terjun Bebas ke Sungai

Rumah kediaman Mang Aleh dan Nini Teti tersebut cukup jauh dari rumah warga lainnya.

Jaraknya sekitar 500 meter dari jalan besar.

Warga yang berdatangan ke lokasi, berhasil memadamkan api.

Namun dapur sudah gosong. Lebih mengenaskan, Nini Teti ditemukan tewas terbakar di dapur dekat tungku.

“Tidak ada yang tahu persis kejadiannya. Saat kejadian, yang berada di rumah hanya korban."

"Sementara suami korban, Mang Aleh sedang ke masjid. Rumah korban juga jauh dari rumah warga yang lainnya. Di lokasi itu hanya ada rumah korban,” katanya.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas