Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengakuan Emi Laka, Warga Sikka yang Tunda ke Rumah Sakit demi Bertemu Jokowi: Saya Rindu Presiden

Antusiasme warga Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT) tak terbendung setelah kedatangan rombongan Presiden Joko Widodo pada Selasa (23/2/2021).

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Pengakuan Emi Laka, Warga Sikka yang Tunda ke Rumah Sakit demi Bertemu Jokowi: Saya Rindu Presiden
Kompas.com/Fitria Chusna Farisa
Tangkapan layar video kerumunan warga sambut kedatangan Presiden Joko Widodo di Maumere, NTT, yang beredar di media sosial. 

TRIBUNNEWS.COM - Antusiasme warga Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT) tak terbendung setelah kedatangan rombongan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa (23/2/2021).

Dikutip dari tayangan YouTube Kompas TV pada Rabu (24/2/2021), banyak warga yang rela kepanasan demi bisa bertemu atau sekadar melihat secara langsung Presiden Jokowi dari dekat.

Warga ramai-ramai memenuhi ruas jalan di Kelurahan Wailoti untuk menunggu mobil rombongan presiden datang.

Baca juga: Terkait Kerumunan Jokowi di NTT, Presiden Dinilai Harusnya Bisa Beri Contoh

Baca juga: Bukit di Sekitar Food Estate Diberi Nama Jokowi, Bupati Sumba Tengah Sebut Itu Kesepakatan Warga

Hal tersebut pun menimbulkan kerumunan yang tak bisa dihindari.

Bahkan mobil yang membawa presiden pun tak bisa berjalan karena telah dikelilingi warga.

Seorang di antaranya adalah Emi Laka, warga Sikka yang ikut menyambut kedatangan presiden di jalan.

Emi Laka, Warga Kabupaten Sikka NTT
Emi Laka, Warga Kabupaten Sikka NTT (YouTube Kompas TV)

Baca juga: Kerumunan Jokowi di Maumere, Legislator PDIP: Ke Depannya, Perlu Diantisipasi Tim Presiden

Baca juga: Jika Vaksinasi Covid-19 untuk Guru Telah Selesai, Jokowi: KBM Tatap Muka Bisa Segera Dimulai

Ia mengaku ingin bertemu Presiden Jokowi karena merasa sangat rindu.

Berita Rekomendasi

"Saya sangat rindu ingin melihat dari dekat Bapak Presiden yang rendah hati," kata Emi Laka warga Sikka pada Selasa (23/2/2021).

Bahkan Emi juga mengaku harusnya hari itu ia datang ke rumah sakit.

Baca juga: Rindu Jokowi, Warga NTT Nekat Terobos Paspampres hingga Bikin Kerumunan Saat Pandemi Covid-19

Baca juga: Soal Kerumunan Jokowi di NTT, PKS: Apa Artinya Segala Upaya Penanggulangan Covid-19?

Namun ia menundanya karena ingin melihat Presiden Jokowi dari dekat.

"Saya juga harusnya masuk rumah sakit tapi saya ingin melihat Presiden," imbuhnya.

Emi menuturkan, kedatangan Presiden Jokowi ke Kabupaten Sikka adalah suatu kebanggaan yang sangat luar biasa.

Baca juga: Soal Kerumunan Jokowi di NTT, PKS: Apa Artinya Segala Upaya Penanggulangan Covid-19?

Baca juga: Presiden Jokowi Targetkan Tanggul Citarum yang Jebol Selesai Dikerjakan dalam 2 Hari

Karena menurutnya, kehadiran Jokowi dalam meresmikan Bendungan Napun Gete akan akan berdampak positif terhadap masyarakat.

"Menurut saya pribadi itu hal yang sangat luar biasa dan sangat membanggakan bagi Kabupaten Sikka. Karena kehadiran beliau dalam meresmikan Bendungan Napun Gete akan berdampak positif terhadap masyarakat Kabupaten Sikka, terutama di bidang pertanian."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas