Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Identitas Ayah dari Bayi Seorang Janda yang Melahirkan Tanpa Hamil Terungkap

Pihak kepolisian pun turun tangan guna memastikan sosok ayah dari bayi yang dilahirkan leh Siti Jainah, janda yang mukim di Cianjur itu.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Identitas Ayah dari Bayi Seorang Janda yang Melahirkan Tanpa Hamil Terungkap
Istimewa
Tetangga melihat bayi yang baru lahir di Kampung Gabungan RT 02/02, Desa Sukapura, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur. Bayi itu lahir dari seorang ibu yang tak merasa mengandung. 

TRIBUNNEWS.COM - Sosok ayah dari anak yang dilahirkan Siti Jainah, seorang janda di Cianjur, yang sebelumnya bikin heboh karena mengaku melahirkan tanpa hamil, kini menemui titik terang.

Ayah anak tersebut ternyata mantan suami dari Siti Jainah, yakni Muhammad Sofiuloh.

Muhammad Sofiuloh akhirnya mengakui bayi perempuan yang dilahirkan Siti Jainah adalah anaknya.

Sebelumnya, ia ingin memastikan hal itu melalui tes DNA.

Diberitakan, Siti Jainah mengaku melahirkan tanpa merasa tanda-tanda kehamilan.

Sontak kabar itu langsung menyita perhatian publik.

Pihak kepolisian pun turun tangan guna memastikan kabar tersebut.

Berita Rekomendasi

Setelah ditelusuri, Siti Jainah baru bercerai dengan suaminya secara agama sekitar empat bulan lalu.

Pasca melahirkan, sosok mantan suaminya itu pun dicari.

Mantan suaminya yang bernama Muhammad Sofiuloh dimintai keterangan.

Hingga akhirnya Siti Jainah dan mantan suaminya dipanggil polisi.

Siti Jainah, ibu yang melahirkan bayi tanpa merasa hamil sebelumnya. Warga Cianjur pun heboh.
Siti Jainah, ibu yang melahirkan bayi tanpa merasa hamil sebelumnya. Warga Cianjur pun heboh. (Istimewa)

Pihak kepolisian sebelumnya berencana melakukan tes DNA terhadap bayi perempuan Siti Jainah untuk memastikan sosok ayah bilogis.

Namun setelah ada pertemuan di Polsek Cidaun dan Muhammad Sofiuloh mengakui bayi perempuan itu adalah anaknya. Rencana tes DNA pun batal.

"Jadi keduanya (Siti Jainah dan Muhammad Sofiuloh) sudah dipanggil ke Polsek Cidaun. Lalu ditanya-tanya. Mantan suaminya sudah mengakui anaknya," jelas Camat Cidaun Herlan Iskandar melalui sambungan telepon, Jumat (26/2/2021).

Diketahui jika nama bayi perempuan Siti Jainah adalah Syahdha Rizkya Zaenia.

"Tadi saya sudah menengok bersama pak Kapolsek, Alhamdulillah ibu dan bayinya sehat," ujar Camat Cidaun Herlan Iskandar melalui sambungan telepon, Jumat (26/2/2021).

Meski tak tahu persis arti nama Syahdha Rizkya Zaenia namun ia meyakini, nama tersebut diberikan kepada bayi perempuan itu dengan doa dan harapan yang baik.

Pengakuan Siti Jainah

Sebelumnya diberitakan, seorang janda di Cianjur, Jawa Barat menceritakan detik-detik dirinya melahirkan bayi perempuan pada Rabu (10/2/2021).

Kabar melahirkannya wanita bernama Siti Jainah (25) itu mendadak membuat warga Kampung Gabungan, Desa Sukapura, Kecamatan Cidaun heboh.

Pasalnya, Siti mengaku melahirkan tanpa hamil.

Bayi perempuan Siti Jainah yang menghebohkan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, sudah diberi nama. Namanya seperti nama artis cantik.
Bayi perempuan Siti Jainah yang menghebohkan Cidaun, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, sudah diberi nama. Namanya seperti nama artis cantik. (istimewa)

Diketahui Siti sebelumnya pernah menikah dengan seorang warga asal Agrabinta.

Pernikahannya kandas di tengah jalan empat bulan lau.

Tak ayal, Siti merasa kaget tiba-tiba melahirkan bayi.

Kabar Siti melahirkan itu pun menuai perhatian sejumlah pihak.

Menurut Kepala Puskemas Cidaun, Eman Sulaeman, kelahiran bayi tanpa merasa mengandung itu dari sisi medis tidak mungkin.

"Dalam dunia medis ada yang disebut cryptic pregnancy atau hamil samar, di mana si ibu tidak menyadari dirinya sedang hamil dan baru tahu setelah tiba waktunya melahirkan.

Jadi ini merupakan hal yang sudah biasa terjadi walaupun kasusnya tidak banyak," katanya.

Lebih lanjut Eman mengatakan, terkait kehamilan yang tersembunyi itu bisa disebabkan dari bentuk organ tubuh bisa juga dari riwayat KB yang dipakai sehingga proses kehamilannya tidak bisa terdeteksi.

"Kalau menurut saya ini peroses kehamilan yang normal namun tidak terlihat. Munculnya saat peroses persalinan," katanya.

Siti Jainah sedang menggendong bayinya yang dilahirkan tanpa merasa hamil sebelumnya. Warga Cianjur pun heboh.
Siti Jainah sedang menggendong bayinya yang dilahirkan tanpa merasa hamil sebelumnya. Warga Cianjur pun heboh. (Istimewa)

Eman mengatakan dirinya telah mengecek langsung kondisi bayi yang dilahirkan Siti.

Ia bersyukur untuk proses kelahirannya dibantu oleh bidan puskemas.

"Setelah saya cek ke lokasi bersama sama Kapolsek dan Pak Camat, keadaan ibu dan bayinya dalam keadaan sehat dan proses kelahirannya normal. Jenis kelamin perempuan dan berat bayi 2,9 kilogram," katanya.

Sementara itu Siti mengungkapkan jika sebelum melahirkan, ia merasakan mulas.

Ia juga merasa perutnya tiba-tiba membesar.

Tak lama kemudian, Siti melahirkan seorang bayi perempuan.

Proses melahirkan Siti dibantu bidan pada Rabu (10/2/2021).

"Beberapa jam sebelum melahirkan saya merasa ada yang masuk ke dalam rahim saya dan terasa sakit. Setelah itu selama 15 menit perut saya tiba-tiba buncit dan membesar. Selang dua menit perut saya kembali rata dan besar lagi dan akhirnya perut saya merasakan mules dan langsung melahirkan seorang bayi berjenis perempuan," kata Siti saat ditemui pihak Muspika Cidaun kediamannya, Sabtu (13/2/2021).

Siti mengatakan bahwa dirinya masih tak menyangka melahirkan seorang bayi.

Terlepas dari itu, Siti bersyukur.

"Kalau proses haid saya normal sebulan sekali. Makanya saya kaget tiba-tiba perut saya bisa langsung hamil dan melahirkan bayi. Jujur saja hingga sekarang ini saya masih merasa kaget. Mungkin ini sudah takdir dari Allah SWT. Yang terpenting saya dan dedek bayi sehat," katanya.

Tanggapan camat

Camat Cidaun, Kabupaten Cianjur Herlan Iskandar mengatakan wajar jika adanya opini berbeda di masyarakat terkait kabar Siti melahirkan tanpa merasa hamil.

Sebelumnya ia sudah meninjau langsung ke lokasi rumah Siti.

"Jadi ini berbeda dengan penjelasan medis, tentu perlu dikaji lebih dalam lagi," ujar Herlan Iskandar setelah meninjau lokasi rumah Siti di Kampung Gabungan, RT 02/02, Desa Sukapura, Kecamatan Cidaun, Kabupaten Cianjur.

"Apapun itu saya rasa kelahiran bayi adalah anugerah, jadi saya berharap keluarga Siti bisa menerima dan merawat bayi tersebut dengan baik," tambahnya.

Camat mengatakan, pertama kali ia mengetahui adanya kabar bahwa seorang ibu melahirkan yang sebelumnya tak hamil hanya dalam satu jam.

"Saya menerima kabar dalam satu jam tersebut perut si ibu membesar kemudian keluar bayi, makanya saya langsung kontak kepala puskesmas," kata Camat.

Camat mengatakan, setelah dilihat ibu dan bayinya dalam kondisi sehat.

Ia pun berharap keluarganya rutin memeriksakan si bayi ke bidan terdekat.

"Beratnya 2,9 kilogram, saya melihat kondisi bayi dan ibunya sehat," kata Camat.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Sosok Ayah dari Bayi Janda yang Ngaku Melahirkan Tanpa Hamil Terungkap, Ini Nama Anaknya:Mau Tes DNA

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas