Perselingkuhan Berujung Maut di Jember, Pelaku Bacok Tetangga di Depan Istri, Ini Kronologinya
Kasus perselingkuhan berujung maut terjadi di Kecamatan Kencong, Jember, Jawa Timur, Minggu (7/3/2021) pagi.
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JEMBER - Kasus perselingkuhan berujung maut terjadi di Kecamatan Kencong, Jember, Jawa Timur, Minggu (7/3/2021) pagi.
Tauhid (39) yang terbakar api cemburu menghabisi nyawa tetangganya Sukari (37) dengan menggunakan celurit.
Peristiwa yang terjadi sekira pukul 07.00 WIB tersebut pen membuat geger warga setempat.
Kejadian bermula saat Tauhid duduk bersama istrinya di teras rumah empat hari sebelum peristiwa nahas tersebut.
Saat itu, istri pelaku mengeluh bila kondisi rumah tangganya yang semakin susah.
Baca juga: Pria di Jember Bacok Kepala Tetangga Hingga Tewas, Bermula Dari Pengakuan Istri Soal Perselingkuhan
Bukan hanya itu, sang istri pun mengaku sudah menjalin hubungan terlarang dengan korban.
Diketahui, pelaku dan korban bukan hanya hidup bertetangga tetapi juga bersahabat.
“Istri tersangka meminta maaf dan mengaku telah berselingkuh dengan Sukari,” kata Kapolsek Kencong AKP Adri Susanto dilansir dari Kompas.com melalui telepon, Minggu.
Setelah mendengar pengakuan sang istri, muncul rasa sakit hati dalam diri pelaku terhadap korban.
Baca juga: Sosok Meggy Diaz, Penyanyi Cantik Asal Jember yang Dikabarkan Dekat dengan Tukul Arwana
Hingga akhirnya, Minggu (7/3/2021) pagi pelaku bertemu dengan korban ketika sedang bekerja di pembuatan batu bata.
Awalnya Tauhid meminta Sukari untuk berbicara secara baik-baik di rumah.
Namun ajakan Tauhid tersebut tak digubris Sukari.
Hingga akhirnya pelaku pun nekat mendatangi rumah korban.
“Setelah itu, ada percekcokan di samping rumah korban,” ujar dia.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.