Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menantu Bunuh Mertua: Racun Biawak Salah Sasaran, Niatnya Racuni Suami karena Kesal Tak Diberi Mahar

Fakta baru menantu bunuh mertuanya terungkap. Ternyata racun biawak yang dicampurkan ke olahan pindang salah sasaran. Pelaku berniat meracun suaminya.

Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Menantu Bunuh Mertua: Racun Biawak Salah Sasaran, Niatnya Racuni Suami karena Kesal Tak Diberi Mahar
Istimewa
Dewi Asmara (45), tersangka yang meracuni mertuanya dan barang bukti telah berhasil dibawa ke Mapolsek Tulung Selapan, Ogan Komering Ilir. 

TRIBUNNEWS.COM - Fakta baru kasus menantu bunuh mertuanya terungkap.

Ternyata racun biawak yang dicampurkan ke olahan pindang salah sasaran.

Makanan beracun itu seharusnya disantap oleh suami pelaku, namun justru dimakan oleh mertuanya.

Pelaku berniat meracun suaminya karena kesal tak diberi mahar.

Peristiwa menantu meracuni mertuanya sendiri di Desa Lebung Hitam, Kecamatan Tulung Selapan, Ogan Komering Ilir (OKI) dilatarbelakangi rasa sakit hati terhadap suaminya.

Dikatakan Kapolsek Tulung Selapan, AKP Eko Suseno SH, MH bahwa awalnya pelaku Dewi Asmara (45 tahun) berencana memberikan makanan yang telah diracuni kepada Aidul Fitri (suaminya).

Baca juga: Menantu yang Bunuh Mertua Pakai Racun Biawak Ternyata Kerap Menjelekkan Korban di Depan Tetangga

Baca juga: Menantu Bunuh Mertua, Campur Racun Biawak ke Olahan Pindang, Ngaku Sebenarnya Ingin Habisi Suami

"Kalau mendengar dari keterangan pelaku, memang awalnya dia memasak pindang salai dan mencampurnya dengan racun untuk kemudian diberikan kepada suaminya," ujarnya melalui sambungan telepon, Senin (8/3/2021) siang.

Berita Rekomendasi

Tidak berselang lama setelah dihidangkan, makanan tersebut justru disantap oleh Noni (mertuanya) dan tidak berselang lama ditemukan meninggal dunia bersama 3 ekor kucing di rumahnya.

"Waktu kejadian kebetulan suaminya ini berada di luar rumah, jadi yang makan duluan justru mertuanya hingga mengakibatkan mulutnya mengeluarkan buih busa dan langsung meninggal dunia,"

"Selain Noni kita juga menemukan ada 3 ekor kucing yang mati di rumahnya," jelasnya.

Setelah dilakukan pendalaman, didapatkan keterangan jika pelaku tega melakukan perbuatannya karena tidak senang dengan suaminya yang baru dinikahi 2 tahun lalu.

Baca juga: Gara-gara Warisan, Seorang Wanita Ditikam Adik Ipar hingga Tewas, Pelaku Beraksi saat Korban Tidur

"Menurut pelaku suaminya telah berbohong karena uang mahar yang dijanjikannya saat pernikahan tidak kunjung diberikan. Selain itu selama menikah tidak pernah diberikan uang belanja sehari-hari,"

"Dari rasa kesal itulah timbul pelaku berkeinginan meracuni suaminya," ungkap AKP Eko.

Masih kata dia, sejauh penyelidikan dapat disimpulkan jika pelaku melakukan aksinya dalam keadaan sadar.

"Iya pelaku tidak mengalami gangguan jiwa ataupun dalam pengaruh obat-obatan," pungkasnya.

(TribunSumsel.com: Winando Davinchi)

Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Peracun Mertua di Tulung Selapan Sadari Perbuatannya, Kesal Karena Suami Tak Beri Uang dan Mahar

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas