Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dada Berlubang, Pemburu Burung di Gunungkidul Ditemukan Tewas, Penyebab Kematian Masih Misteri

Kasus penemuan mayat seorang pemburu burung terjadi di kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Dada Berlubang, Pemburu Burung di Gunungkidul Ditemukan Tewas, Penyebab Kematian Masih Misteri
nakedsecurity.sophos.com
Ilustrasi tewas - Dada Berlubang, Pemburu Burung di Gunungkidul Ditemukan Tewas, Penyebab Kematian Masih Misteri 

TRIBUNNEWS.COM - Kasus penemuan mayat seorang pemburu burung terjadi di Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.

Diketahui korban bernama Kanang dan berusia 40 tahun.

Sebelum ditemukan tak bernyawa, warga asal Kalurahan Ngawis, Karangmojo ini berburu burung dengan rekannya, Minggu (14/03/2021) kemarin.

Jasadnya ditemukan di Kapanewon Semin.

Baca juga: Lolos Dari Kopi Beracun, Siswa SMP Ini Tewas Dijerat Dua Pemuda, Gara-gara Pasang Status Chip 7 Juta

Kasubbag Humas Polres Gunungkidul, Iptu Suryanto menyampaikan Kanang saat itu tengah berburu burung dengan rekannya bernama Bambang (45).

"Mereka berburu di persawahan Pedukuhan Kalialang, Kalitekuk, Semin sekitar pukul 11.30 WIB," jelasnya lewat keterangan pada Senin (15/03/2021) pagi.

Saat berburu, kedua berpencar sambil masing-masing membawa senapan angin di tangan.

Berita Rekomendasi

Beberapa lama kemudian, Bambang mencoba menghubungi Kanang lewat ponsel untuk menanyakan posisinya.

Namun panggilan Bambang tak direspon Kanang meski sudah berkali-kali dihubungi.

Lantaran khawatir terjadi sesuatu, ia menghubungi rekannya bernama Turmudi (38) yang tinggal dekat situ.

Jasad Kanang (40), warga Karangmojo yang ditemukan tewas saat tengah berburu burung di Semin, Gunungkidul pada Minggu (14/03/2021).
Jasad Kanang (40), warga Karangmojo yang ditemukan tewas saat tengah berburu burung di Semin, Gunungkidul pada Minggu (14/03/2021). (TribunJogja/Istimewa)

"Keduanya lalu berupaya mencari korban, dan ditemukan beberapa saat kemudian dalam kondisi sudah meninggal dunia," jelas Suryanto.

Saat ditemukan, tubuh Kanang dalam posisi terlentang dengan hidung mengeluarkan darah.

Jasadnya pun lantas dibawa ke Puskesmas Semin I.

Berdasarkan hasil pemeriksaan medis, ditemukan lubang kecil di bagian dada atas kanan korban.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas