Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mau Beli Rokok Usai Makan Malam, Pria Digigit Ular Kobra yang Tiba-tiba Berdiri di Setang Motor

Kejadian penyerangan ular kobra kembali terjadi. Kali ini menimpa seorang pria bernama Sepriansyah.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Mau Beli Rokok Usai Makan Malam, Pria Digigit Ular Kobra yang Tiba-tiba Berdiri di Setang Motor
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Ilustrasi ular kobra - Mau Beli Rokok Usai Makan Malam, Pria Digigit Ular Kobra yang Tiba-tiba Berdiri di Setang Motor 

Tetangganya langsung memukul ular kobra berukuran kecil itu hingga mati.

Sepriansyah sampai tak sadar bahwa tangan kirinya sudah dipatuk ular.

"Kata tetangga saya coba lihat tangan kamu, mungkin sudah kena patuk, pas saya lihat benar ada darah."

"Saya tidak sadar, tidak terasa dipatuk ular itu, tangan saya sudah berdarah," cerita Sepriansyah.

Baca juga: Heboh Penemuan Ular Mematikan di Lapangan Sewu Solo, Jumlahnya 11 Ekor dan Berjenis Viper

Melihat tangannya berdarah, Sepriansyah disarankan tetangganya segera ke klinik pengobatan.

Karena di klinik tak ada obat anti bisa ular, Sepriansyah langsung ke Puskesmas Karang Dapo untuk mendapat penanganan medis.

"Pas saya di Puskesmas langsung ditangani perawatnya, alhamdulillah obatnya ada, kini sudah agak mendingan," katanya.

BERITA TERKAIT

Dia kini masih dirawat di Puskesmas dan berharap segara sembuh, serta tidak terjadi hal fatal.

"Mohon doanya semoga saya cepat sehat, semoga tidak terjadi apa-apa," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Tiba-tiba Kobra Muncul di Setang Motor, Sepriansyah Dipatuk Ular, Tak Terasa Tangan Berdarah

(Sripoku.com/ Yandi Triansyah)

Berita lainnya terkait kejadian penyerangan ular.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas