Ratusan Pengendara Motor Salah Belok ke Akses Gerbang Tol Bekasi Barat 1
Ratusan pengendara motor yang melintas dari Jalan Ahmad Yani, tepatnya di dekat lampu lalu lintas perempatan Metropolitan Mall, salah belok
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, BEKASI SELATAN - Terjadi peristiwa aneh ketika petugas gabungan sedang melakukan pemeriksaan di Posko Penyekatan Gerbang Tol (GT) Bekasi Barat 1, Bekasi Selatan.
Ratusan pengendara motor yang melintas dari Jalan Ahmad Yani, tepatnya di dekat lampu lalu lintas perempatan Metropolitan Mall, salah belok ke arah ruas GT Bekasi Barat.
Padahal, terdapat rambu larangan belok kiri bagi pengendara motor yang diletakkan di sisi sebelah kiri jalan.
Namun demikian, banyak pengendara motor yang tetap belok kiri dan berputar balik di U-Turn dekat GT Bekasi Barat 1.
Baca juga: Larang Apapun Bentuk Mudik, Satgas Covid-19: Berlaku Lintas Provinsi maupun Wilayah Aglomerasi
Seorang pengendara motor bernama Tianus (20), mengaku diarahkan oleh aplikasi penunjuk arah untuk berputarbalik di U-Turn tersebut.
"Saya kan bukan orang Bekasi, jadi enggak tahu kalau enggak boleh putarbalik. Diarahkan sama aplikasi katanya belok ke sini (GT Bekasi Barat 1)," ungkap Tianus di lokasi, Jumat (7/5/2021).
Baca juga: Jemput Bola, Satgas Kecamatan Sukoharjo Rapid Antigen Langsung di Rumah Pemudik
Tianus yang berasal dari Kelurahan Setu, Cipayung, Jakarta Timur, tersebut mengaku hendak menuju Mega Bekasi Hypermart untuk menjemput kakaknya.
Ia pun harus dihentikan petugas kepolisian lantaran tak mengenakan helm saat melintas di dipan posko penyekatan.
Tak hanya Tianus, pengendara motor lain bernama Rusdi (45) mengira bahwa ruas jalan menuju GT Bekasi Barat 1 merupakan persimpangan menuju Kalimalang, Jalan KH Noer Ali.
Sama seperti Tianus, Rusdi yang bukan merupakan warga Bekasi kebingungan saat melintas di jalan tersebut.
"Saya kirain ini belokan mah ke Kalimalang, enggak tahunya mengarah ke tol. Emang bukan orang Bekasi sih, jadi enggak tahu. Enggak ngeliat rambunya juga," tuturnya.
Petugas kepolisian sendiri memang membuka akses U-Turn di depan GT Bekasi Barat 1, akses tersebut di buka agar para pengendara roda empat yang kedapatan hendak mudik bisa diputarbalik di U-Turn tersebut.
Baca juga: Di Tengah Larangan Mudik, PPKM Mikro di Banten Diperpanjang Hingga 17 Mei 2021
1.500 Kendaraan Diputar Balik, Paling Banyak Pemudik Motor
Sementara itu, Polres Metro Bekasi mencatat sebanyak 1.500 kendaraan diputar balik di posko penyekatan wilayah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat selama dua hari larangan mudik Lebaran 1442 Hijriah/ 2021.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.