Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nelayan Tewas Disambar Petir Saat Melaut, Begini Kronologinya

Korban mengalami sejumlah luka akibat sambaran petir yakni luka pada leher bagian kanan, telinga bagian kanan, dan bahu. 

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Nelayan Tewas Disambar Petir Saat Melaut, Begini Kronologinya
net
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Seni Hendri

TRIBUNNEWS.COM, IDI - Muhammad Jamil (40) warga Dusun Selatan, Desa Seumatang Muda Itam, Kecamatan Peureulak, Aceh Timur tewas disambar petir saat mencari ikan di tengah laut, Kamis (03/6/2021) pukul 08:30 WIB.

Korban disambar petir saat berada di wilayah perairan Peureulak atau sekitar 12 mil dari darat.

Kapolres Aceh Timur, AKBP Eko Widiantoro SIK MH melalui Kapolsek Peureulak AKP Pidinal Limbong, Jumat mengatakan, melalui keterangan adik korban Muhammad Nadir, abangnya itu disambar petir saat mereka sedang menarik jaring di tengah laut atau sekitar 12 mil dari darat.

Saat itu Kamis pagi sekitar pukul 08.00 WIB, cuaca sedang dalam keadaan gerimis, disertai angin kencang dan petir.

"Sekitar 30 menit sedang tarik jaring, tiba-tiba petir menyambar tubuh korban sehingga korban jatuh ke laut.

Kemudian Nadir lompat ke laut dan mengangkat tubuh abangnya ke sampan yang sudah pecah di bagian depan, akibat disambar petir," ungkap Kapolsek, AKP Limbong.

BERITA REKOMENDASI

Akibat disambar petir kondisi abangnya tak sadarkan diri, lalu dibawa Nadir ke darat.

Baca juga: Guru Honorer Terlilit Pinjaman Online, Utang Rp3,7 Juta jadi Rp206 Juta, Ini Kisahnya

Tiba di darat sekitar pukul 10.45 WIB.

Setiba di darat Dusun Selatan, Desa Seumatang Muda Itam, warga langsung membantu membawa korban ke Rumah Sakit Sulthan Abdul Aziz Syah Peureulak.

Setibanya di rumah sakit tersebut, langsung dilakukan pemeriksaan dan petugas medis menyatakan korban telah meninggal dunia.

Menurut keterangan dokter piket di IGD rumah sakit tersebut, bahwa korban mengalami sejumlah luka akibat sambaran petir.


Diantaranya luka pada leher bagian kanan, telinga bagian kanan, dan bahu. 

Setelah dilakukan pemeriksaan, selanjutnya korban dibawa pulang oleh keluarganya untuk dimakamkan di TPU Desa Seumatang Muda Itam, Kecamatan Peureulak, Kabupaten Aceh Timur.

Baca juga: Pilu, Bocah 11 Tahun Terus Menangis Mencari Ibunya yang Tewas Tersambar Petir

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas