Profil Rusdy Mastura, Mantan Wali Kota Palu yang Resmi Dilantik Jadi Gubernur Sulawesi Tengah
Dikutip dari laman cudygubernurkita.com, Rusdy Mastura lahir di Kota Palu, 8 Februari 1950 atau saat ini berusia 71 tahun.
Penulis: Daryono
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini profil Rusdy Mastura, mantan Wali Kota Palu dua periode yang resmi dilantik sebagai Gubernur Sulawesi Tengah.
Dikutip dari laman Sekretariat Kabinet, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Rusdy Mastura sebagai Gubernur Sulawesi Tengah periode 2021-2024 di Istana Negara Jakarta, Rabu (16/6/2021).
Rudy Mastura dilantik bersama dengan wakilnya, Ma'mun Amir.
Prosesi pelantikan diawali dengan penyerahan petikan Surat Keputusan Presiden.
Setelah itu, Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin dengan didampingi Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian, bersama dengan Rusdy Mastura-Ma'mun Amir melakukan prosesi kirab menuju Istana Negara.
Baca juga: Hasil Pilgub Sulteng 2020 Data Real Count KPU, 17 Desember Sore: Suara Masuk Hampir 100 Persen
Pelantikan pasangan gubernur dan wagub terpilih ini dilakukan berdasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 81/P Tahun 2021 tentang Pengesahan Pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah yang ditetapkan di Jakarta pada tanggal 25 Mei 2021.
"Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban saya sebagai gubernur/wakil gubernur dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala undang-undang, dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada masyarakat, nusa, dan bangsa,” ucap Jokowi saat mendiktekan penggalan sumpah jabatan.
Profil Rusdy Masura
Dikutip dari laman cudygubernurkita.com, Rusdy Mastura lahir di Kota Palu, 8 Februari 1950 atau saat ini berusia 71 tahun.
Pria yang akrab disapa Cudy ini merupakan mantan Wali Kota Palu dua periode.
Karier politik Rusdy Mastura dimulai saat ia menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Sulawesi tengah pada tahun 1997-1999.
Setelah itu, ia menjabat sebagai Ketua DPRD Palu pada 1999-2005.
Selepas menjabat ketua DPRD, Rusdy Mastura mengikuti Pilkada 2005 sebagai Calon Wali Kota Palu.
Ia pun terpilih sebagai Wali Kota Palu periode 2005-2010.
Baca juga: Hasil Hitung Cepat Pilkada Sulteng 2020: Pasangan Rusdi-Mamun Unggul Sementara