Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Daftar, Syarat, dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Surabaya

Pendaftaran secara online melalui http://bit.ly/pendaftaranvaksin18tahun, ini cara daftar, syarat dan lokasi vaksinasi Covid-19 di Surabaya.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Cara Daftar, Syarat, dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Surabaya
Instagram @surabaya
Vaksinasi Covid-19 di Surabaya - Inilah cara daftar, syarat dan lokasi vaksinasi Covid-19 di Surabaya, pendaftaran dilakukan secara online melalui http://bit.ly/pendaftaranvaksin18tahun. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara daftar, syarat dan lokasi vaksinasi Covid-19 di Surabaya.

Saat ini, program vaksinasi Covid-19 nasional mulai menyasar masyarakat umum yang berusia di atas 18 tahun.

Diketahui, pemerintah Kota Surabaya telah membuka pendaftaran vaksinasi Covid-19 secara online melalui http://bit.ly/pendaftaranvaksin18tahun.

Vaksinasi online di Surabaya ini akan dimulai pada Senin (21/6/2021) hingga Jumat (24/6/2021) pukul 07.30 WIB - 15.00 WIB di 63 puskesmas se-Surabaya.

Baca juga: Daftar Rumah Sakit Yogyakarta yang Layani Vaksinasi Covid-19, Ini Syaratnya

Baca juga: Tak Hanya Fokus Penyembuhan Pasien Covid-19, Menkes akan Percepat Vaksinasi dan Berlakukan PPKM

"Kami sudah menyebarkan link (Google Forms) agar warga bisa mendaftar secara online. Jadi ayo, bagi warga berusia di atas 18 tahun daftar vaksin, gratis!" kata Wakil Wali Kota Surabaya Armuji, dikutip dari Kompas.com.

"Vaksinasi ini untuk menekan dan meningkatkan imunisasi tubuh. Meskipun bukan jaminan tidak terkena Covid-19. Tapi ini untuk melindungi tubuh agar imun tetap terjaga. Vaksin yang sudah masuk ke tubuh itu bisa membentengi diri kita dari Covid-19," lanjutnya.

Lantas bagaimana cara mendaftar Vaksinasi Covid-19 di Surabaya?

Cara Daftar Vaksinasi Covid-19 di Surabaya
Cara Daftar Vaksinasi Covid-19 di Surabaya
Berita Rekomendasi

Cara Daftar Vaksinasi Covid-19 di Surabaya

1. Buka link (Google Forms) http://bit.ly/pendaftaranvaksin18tahun.

2. Warga diminta untuk mengisi identitas diri berupa nama, NIK KTP, tempat lahir, tanggal lahir, usia, alamat sesuai KTP, dan alamat domisili.

3. Selain itu, warga juga harus mengisi nomor telepon/hp, profesi, tempat bekerja atau instansi tempat bekerja.

4. Terakhir, warga diminta memilih fasilitas kesehatan atau puskesmas terdekat berdasarkan alamat domisili.

5. Setelah itu, warga akan mendapat pemberitahuan melalui WhatsApp atau SMS terkait jadwal dan lokasi vaksinasi.

Baca juga: DAFTAR Lokasi Isolasi Mandiri Pasien Covid-19 di DKI Jakarta

Baca juga: Percepat Vaksinasi, Puskesmas Karangayu Semarang Sasar Kaum Pra Lansia, Lansia, hingga Difabel

Armuji menambahkan, jika sudah mendapat pemberitahuan mengenai jadwal dan lokasi vaksinasi, warga diwajibkan untuk membawa sejumlah berkas atau dokumen ke puskesmas atau lokasi vaksinasi.

Dokumen yang harus dibawa adalah fotocopy KTP/KK dan surat keterangan domisili RT/RW jika bukan warga ber-KTP Surabaya.

Setelah semua syarat itu dipenuhi, warga yang akan melaksanakan vaksinasi akan discreening terlebih dahulu dan diminta mengisi beberapa pertanyaan menyangkut kondisi kesehatan calon penerima vaksin.

"Setelah dipastikan semuanya sehat, baru mendapat suntik vaksin," ujar Armuji.

"Target vaksinasi usia 18 tahun ke atas ini, per harinya ada 200 warga yang divaksin di setiap fasilitas kesehatan atau puskesmas," tambahnya.

Berikut ini Daftar Lokasi Faskes untuk Vaksinasi Covid-19 di Surabaya:

1. Puskesmas Asemrowo

2. Puskesmas Balas Klumprik

3. Puskesmas Balongsari

4. Puskesmas Bangkingan

5. Puskesmas Banyuurip

6. Puskesmas Benowo

7. Puskesmas Bulak Banteng

8. Puskesmas Dr. Soetomo

9. Puskesmas Dukuh Kupang

10. Puskesmas Dupak

11. Puskesmas Gading

12. Puskesmas Gayungan

13. Puskesmas Gundih

14. Puskesmas Gunung Anyar

15. Puskesmas Jagir

16. Puskesmas Jemursari

17. Puskesmas Jeruk

18. Puskesmas Kalijudan

19. Puskesmas Kalirungkut

20. Puskesmas Kebonsari

21. Puskesmas Kedungdoro

22. Puskesmas Kedurus

23. Puskesmas Kenjeran

24. Puskesmas Keputih

25. Puskesmas Ketabang

26. Puskesmas Klampis Ngasem

27. Puskesmas Krembangan Selatan

28. Puskesmas Lidah Kulon

29. Puskesmas Lontar

30. Puskesmas Made

31. Puskesmas Manukan Kulon

32. Puskesmas Medokan Ayu

33. Puskesmas Menur

34. Puskesmas Mojo

35. Puskesmas Moro Krembangan

36. Puskesmas Mulyorejo

37. Puskesmas Ngagelrejo

38. Puskesmas Pacar Keling

39. Puskesmas Pakis

40. Puskesmas Pegirian

41. Puskesmas Peneleh

42. Puskesmas Perak Timur

43. Puskesmas Pucangsewu

44. Puskesmas Putat Jaya

45. Puskesmas Rangkah

46. Puskesmas Sawahan

47. Puskesmas Sawah Pulo

48. Puskesmas Sememi

49. Puskesmas Sidosermo

50. Puskesmas Sidotopo

51. Puskesmas Sidotopo Wetan

52. Puskesmas Simolawang

53. Puskesmas Simomulyo

54. Puskesmas Siwalankerto

55. Puskesmas Tambak Wedi

56. Puskesmas Tambakrejo

57. Puskesmas Tanah Kali Kedinding

58. Puskesmas Tanjungsari

59. Puskesmas Tembok Dukuh

60. Puskesmas Tenggilis

61. Puskesmas Wiyung

62. Puskesmas Wonokromo

63. Puskesmas Wonokusumo

(Tribunnews.com/Latifah)(Kompas.com/Ghinan Salman)

Berita lainnya terkait Penanganan Covid

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas