Cerita Pemakaman Covid-19 di Tangsel, Kehabisan Stok Peti Mati, Korban Dikubur Pakai Kantong Plastik
Cerita pemakaman Covid-19 terpaksa menggunakan kantong plastik lantaran stok peti jenazah habis datang dari wilayah Tangerang Selatan (Tangsel).
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Cerita pemakaman Covid-19 terpaksa menggunakan kantong plastik lantaran stok peti jenazah habis datang dari wilayah Tangerang Selatan (Tangsel).
Kondisi ini terjadi di TPU Jombang, Ciputat.
Dilaporkan sejumlah jenazah korban Covid-19 terpaksa dikubur tanpa peti dan hanya menggunakan kantong plastik.
Kondisi ini dibenarkan oleh Kepala TPU Jombang, Tabroni saat ditemumi pada Jumat (25/6/2021) kemarin.
Ia mengatakan, terhitung sejak Kamis (24/6/2021) malam, sudah ada dua jenazah korban Covid-19 dimakamkan dengan kondisi tersebut.
Baca juga: Sempat Ditolak 11 Rumah Sakit, Warga Kemayoran Meninggal setelah Sehari Isoman karena Positif Covid
"Kemarin malam satu sama tadi satu, sudah dua kali," kata Tabroni dikutip dari TribunJakarta.com.
Lanjut Tabroni, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimta) yang mengurus pemulasaraan jenazah korban Covid-19 kehabisan stok peti mati.
Meskipun demikian, Tabroni menegaskan, pemakaman tanpa peti mati itu sudah atas sepersetujuan pihak keluarga.
"Iya kehabisan stok peti, dan itu sudah steril semuanya sudah dibungkus dengan kantong plastik jenazah, InsyaAllah semuanya aman."
"Iya memang sudah kehabisan peti jadi sudah beberapa kali kita memakamkan tidak menggunakan peti," paparnya.
Baca juga: Cerita Pengusaha di Bogor Sumbang Peti Jenazah untuk Korban Covid-19
Hanya Bisa Pasrah
Dilansir dari TribunJakarta.com, Kepala Seksi Pemakaman Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Disperkimta) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Nazmudin mengonfirmasi soal stok peti mati yang habis.
"Iya sudah ada yang tidak pakai peti, kehabisan. Iya karena tingkat kematian lumayan melonjak," kata Nazmudin.
Nazmudin juga mengungkapkan, selama ini peti mati untuk jenazah korban Covid-19 Tangsel dibeli dari Tangerang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.