95 Nakes di Kabupaten Lebak Terpapar Covid-19, Imbasnya 42 Puskesmas Sempat Ditutup Sementara
Garda terdepan penanganan Covid-19, para nakes di Kab Lebak banyak yang terpapar Covid-19, dampaknya 42 puskesmas sempat ditutup untuk sterilisasi.
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, LEBAK - Sebanyak 95 nakes di Kabupaten Lebak yang berada di garda terdepan penanganan Covid-19 ikut tertular.
Terpaparnya para naker menambah banyak kasus positif Covid-19 di Kabupaten Lebak.
Tercatat, tambahan kasus Covid-19 di Lebak mencapai 862 orang dalam dua hari terakhir.
"Nakes kami banyak yang bertumbangan. Terakhir ini dari Puskesmas Cihara ada 32 nakes terpapar Covid-19 dan langsung dilarikan ke RSUD Berkah,"ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak, Triyatno Supiyono saat dihubungi Tribunbanten.com, Selasa (29/6/2021).
Baca juga: Gubernur dan Wakil Gubernur Banten Positif Covid-19
Baca juga: Suami di Banten Bongkar Makam Istri karena Tidak Percaya Kena Covid, Ternyata Benar Positif
Baca juga: Komisi X DPR Soal Rangkap Jabatan Rektor UI dan Komisaris BUMN: Jangan Aji Mumpung Dekat Kekuasaan
Ia mengatakan sebelumnya ada 32 nakes di Rangkasbitung dan 32 lagi di Puskesmas Maja juga terjangkit Covid-19 lantaran para pasien yang tidak jujur dengan kondisinya saat ditangani.
Banyaknya nakes yang terpapar Covid-19, sebanyak 42 puskesmas di Lebak sempat ditutup sementara selama beberapa hari untuk mencegah penyebaran virus Corona.
Namun, kemudian puskesmas-puskemas itu kembali beroperasi dengan lebih dulu dilakukan steriliasi.
"Dan mereka yang terpapar juga sudah solasi mandiri. Dan kami minta agar masyarakat juga mengerti ancaman Covid-19 itu nyata dan jangan bermain-main," pintanya.
Artikel ini telah tayang di TribunBanten.com dengan judul Covid-19 di Lebak Semakin Merebak, 95 Nakes Tertular dan 42 Puskesmas sempat Ditutup,