Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penemuan Mayat Bayi Perempuan di Bitung, Terbungkus Kantong Plastik, Ada Luka di Bagian Leher

Kasus penemuan mayat bayi terjadi di Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara. Korban terbungkus kantong plastik dan ditemukan luka di bagian lehernya.

Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Penemuan Mayat Bayi Perempuan di Bitung, Terbungkus Kantong Plastik, Ada Luka di Bagian Leher
via Koreaboo
Ilustrasi mayat bayi ditemukan di Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara. 

TRIBUNNEWS.COM - Kasus penemuan mayat bayi terjadi di Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara.

Bayi berjenis kelamin perempuan itu ditemukan warga secara tidak sengaja.

Kondisinya saat ditemukan terbungkus kantong plastik.

Sedangkan lokasi penemuannya berada di tepi pantai Manembo-Nembo, Kecamatan Matuari, Kota Bitung.

Kompol Andri Permana, Kapolsek Matuari saat dikonfirmasi membenarkan kabar penemuan jasad bayi tersebut.

Ia mengatakan, bayi ditemukan hari Minggu (25/7/2021) sekitar pukul 17.00 Wita.

Baca juga: Mayat Bayi masih Mengenakan Popok Ditemukan Mengambang di Sungai Babura Kota Medan

Menurut Andri, kejadian ini bermula warga bernama Siti Puasa (40) mencari kerang bersama cucunya.

Berita Rekomendasi

Mereka pergi ke pantai untuk mencari kerang laut.

"Saat itu saksi menemukan tas plastik berwarna putih di tepi pantai kemudian saksi mengambil dan memeriksa tas plastik itu lalu terkejut melihat ternyata isi plastik ada seorang bayi yang sudah tidak bernyawa," kata Kapolsek mengutip keterangan dari saksi, Senin (26/7/2021).

Setelah mendapai itu, saksi bergegas melapor ke kepala lingkungan III perempuan bernama Yessi Karinda.

Kemudian melapor kejadian tersebut pada lurah Manembo-nembo Amelia Ngantung, lalu melanjutkan laporannya ke pada Bhabinkamtibmas Manembo-nembo sampai ke Polsek Matuari.

Polisi dari Polsek Matuari dan tim Inafis Polres Bitung kemudian mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), lalu melakukan olah TKP pulbaket, membuat surat permintaan visum et repertum dan membawa temuan itu ke RSUD Manembo2 untuk di visum.

Baca juga: Kronologi Wanita Muda Bunuh dan Buang Bayi Hasil Hubungan Gelap Dengan Pria Beristri Jelang Menikah

Dari hasil otupsi dokter forensik, bayi itu lahir normal dan belum cukup bulan.

Diduga kematiannya sekitar 24-48 jam sebelum di lakukan pemeriksaan dan otupsi yang dilakukan pada Minggu (25/7) pukul 22.30 Wita.

"Ditemukan pada bagian leher, ada luka iris sepanjang 9 meter dalam luka sampai tulang belakang leher. Diduga bayi itu meninggal akibat luka iris pada bagian leher," jelas Kapolsek.

Hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, terkait dengan kasus itu.

Artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul Hendak Mencari Kerang, Siti dan Cucunya Temukan Bayi dalam Kantong Plastik di Manembo-Nembo Bitung

(TribunManado.co.id/ Christian Wayongkere)

Berita lainnya seputar kasus penemuan mayat bayi.

Sumber: Tribun Manado
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas