Sinergi DPP KNPI dan Polda Banten Bantu Masyarakat Terdampak Pandemi Covid-19
DPP KNPI dan DPD KNPI Banten sangat berterimakasih kepada Polda Banten yang sudah mau peduli dan sama-sama membantu masyarakat dimasa pandemi ini.
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, BANTEN - Pandemi Covid-19 sangat luas dirasakan masyarakat Indonesia dan berdampak langsung pada perekonomian.
Berbagai unsur lapisan masyarakat sangat merasakan hal itu.
Sebagai bukti kepedulian Dewan Pengurus Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI) bersinergi dengan Polda Banten memberikan bantuan 1.000 paket kepada warga terdampak Covid-19 di Banten.
Bantuan paket sembako diberikan kepada KNPI oleh Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
DPP KNPI dan DPD KNPI Banten sangat berterimakasih kepada Polda Banten yang sudah mau peduli dan sama-sama membantu masyarakat dimasa pandemi ini.
Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho berharap sinergi polisi dengan pemuda terus dilakukan.
“Sinergi kepolisian dengan pemuda dalam membantu masyarakat dalam pemenangan Covid-19, disamping itu pemuda dan polisi harus mampu menyelesaikan dan membantu persoalan yang terjadi dimasyarakat dengan baik. Mari sama-sama kita peduli, KNPI sebagai organisasi anak muda yang energik dan mempunyai kader yang unggul selalu berbuat yang terbaik ditengah masyarakat," ujar Rudy.
Baca juga: BREAKING NEWS: Kasus Covid-19 RI Tambah 43.479, Jumlah Pasien Sembuh 45.494 Orang
Sementara itu Haris Pertama, Ketua Umum DPP KNPI mengungkapkan saat ini KNPI terus meningkatkan peran asertanya dalam membantu masyarakat Indonesia.
“Peran serta Pemuda dan Mahasiswa dalam membantu masyarakat dalam penangan Covid 19 terus dilakukan, pandemi ini membuat anjloknya perekonomian masyarakat. Kita terus akan bantu masyarakatm"kata Haris.
“Terimakasih kepada Bapak Irjen Pol Rudi yang telah membantu masyarakat Banten, gerakan seperti ini yang dibutuhkan oleh masyarakat dimasa pandemi ini,” sambung Haris.
Dia menambahkan, bantuan sembako kerjasama Polda Banten dan DPP KNPI ini akan dibagikan kepada OKP Kepemudaan dan Mahasiswa di Provinsi Banten serta kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan.
"Kita salurkan ke PMII, GMKI,HMI, KAMMI dan IMM. Bantuan ini kita juga berikan kepada warga di Ciomas Banten," tandasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.