Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Denpasar Timur Digegerkan Penemuan Mayat Wanita Berusia 50 Tahun di Bekas Lokalisasi

Saksi menyebut saat melihat kondisi korban sudah tidak bernyawa dan terlihat darah keluar dari mulutnya

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Warga Denpasar Timur Digegerkan Penemuan Mayat Wanita Berusia 50 Tahun di Bekas Lokalisasi
net
Ilustrasi mayat 

Laporan Wartawan Tribun Bali, Ahmad Firizqi Irwan

TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Haryani (50) asal Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur ditemukan meninggal dunia di areal bekas lokalisasi prostitusi di Denpasar, Bali, Rabu 4 Agustus 2021, pukul 09.30 Wita.

Haryani ditemukan meninggal di dalam kamarnya di Jalan Padang Galak, Kesiman, Denpasar Timur, Kota Denpasar.

Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi saat dikonfirmasi Tribun Bali terpisah mengatakan, wanita tersebut meninggal di atas tempat tidurnya.

"Korban ditemukan meninggal di atas kasur.

Dugaan korban meninggal karena sakit," ujar Iptu I Ketut Sukadi, Rabu 8 Juli 2021.

Baca juga: Modus Pegawai Bank di Denpasar Curi Uang Nasabah Rp 1,4 Miliar, Dipakai untuk Judi Online

Salah satu saksi yakni Sahami alias Nur (40) menceritakan kembali kejadian ke pihak kepolisian.

Berita Rekomendasi

Nur mengatakan, jika Haryani memang tinggal di lokasi sejak dua bulan terakhir.

Saat itu, sekitar pukul 09.30 Wita, saksi tengah berada di kamar mandi lalu mendengar suara minta tolong dari Haryani.

Seusai mandi, Nur lalu mengecek Haryani di kamar dan melihat Haryani dalam posisi tidur miring.

Selanjutnya, saksi berusaha menolong Haryani untuk mengambilkan segelas air putih.

Setelah melihat Haryani minum, saksi lalu meninggalkan Haryani untuk beraktivitas kembali.

Sesaat setelah itu, saksi mengecek kembali kondisi Haryani.

Nur lalu terkejut saat melihat Haryani mengeluarkan darah dari mulutnya.

Halaman
12
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas