Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Kematian Ibu dan Anak di Subang, Terungkap Sosok Orang yang Menghapus Foto Amalia di Instagram

Dihapusnya unggahan foto korban Amalia Mustika Ratu (23) dari akun instagram menuai sorotan, ternyata dihapus sang pacar.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Kasus Kematian Ibu dan Anak di Subang, Terungkap Sosok Orang yang Menghapus Foto Amalia di Instagram
Dwiki Maulana Velayati/Tribun Jabar
Kondisi rumah lokasi penemuan dua mayat perempuan di Dusun Ciseuti, Desa Jalan Cagak, Kecamatan Jalan Cagak, Kabupaten Subang sudah dipasangi garis polisi, Rabu (18/8/2021). 

Amalia dan pacarnya, dikatakan Lilis, berada satu kampus saat kuliah.

Baca juga: Ada Sosok Misterius Parkirkan Mobil Alphard Satu Jam Sebelum Ibu dan Anak di Subang Ditemukan Tewas

Lilis juga membeberkan bahwa, hubungan dari keponakan bersama pacarnya tersebut sudah berjalan empat tahun lebih.

"Pacarnya tuh baik banget sudah pada kenal sama semua keluarga, juga sering ke sini. Hubungannya jalan sekitar empat tahun lebih lah sama Amalia itu," tuturnya.

Postingan Amalia dihapus

Amalia Mustika Ratu memiliki akun Instagram @amaliamustika_.

Penelusuran Tribun, akun Instagram miliknya di-private atau hanya orang yang diizinkan saja yang bisa melihat unggahannya.

Akunnya diikuti oleh 1.000 lebih akun.

Berita Rekomendasi

Hanya saja, di akun itu, sudah tidak ada postingan satu pun.

Akun Tiktok @rifkams, mengunggah konten video berisi tangkapan layar Instagram Amalia Mustika Ratu.

Ternyata, menurut akun itu, sehari sebelum kejadian, 17 Agustus 2021 pukul 21.00, Amalia Mustika sempat mengunggah instastory.

Baca juga: KASUS Ibu dan Anak di Subang Tewas, Saksi Sempat Lihat Alphard Diparkirkan sebelum Korban Ditemukan

Di instastorynya, Amalia menginggah video suasana malam hari dengan lagu berjudul Heaven dari Emilee.

Selain itu, akun Tiktok itu juga mengunggah soal postingan yang sudah diunggah Amalia.

Terlihat ada 36 postingan.

Hanya saja, menurut akun Tiktok tersebut, setelah Amalia dan ibunya ditemukan meninggal, 36 unggahannya itu hilang.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas