UPDATE Kasus Sate Beracun di Bantul: Pria Pemberi Ide Diburu Polisi, Tersangka Jalani Tes Kejiwaan
Berikut update kasus sate beracun yang menewaskan seorang anak pengemudi ojek online di Bantul, Yogyakarta.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut update kasus sate beracun yang menewaskan seorang anak pengemudi ojek online di Bantul, Yogyakarta.
Seperti diberitakan sebelumnya, NA (25) menjadi bahan perbincangan setelah sate yang ia racik dengan racun sianida menewaskan korban NFP (10), Minggu (25/4/2021) lalu.
Awalnya NA ingin meracuni seorang anggota Polisi berinisial T karena sakit hati ditinggal menikah.
Namun, sate beracun itu salah sasaran hingga menewaskan NF.
Baca juga: Dukun Gadungan di Bantul Diciduk Polisi, Gondol Uang Rp 130 Juta Milik Warga, Ini Modusnya
Kini kasus yang membelit wanita asal Majalengka, Jawa Barat itu memasuki babak baru.
Berikut rangkuman kelengkapan informasi dari update kasus ini:
Pria pemberi ide diburu polisi
Terungkap fakta dari kasus ini, NA mendapatkan ide meracik sate dengan racun berasal dari pria berinisial R.
Kini R juga tengah diburu oleh pihak kepolisian.
Hal ini dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polres Bantul AKP Ngadi.
Ia mengatakan, saat ini R masuk dalam DPO dan menjadi buronan Polres Bantul.
"Yang jelas R masih dicari sampai ketemu," ujarnya dikutip dari TribunJogja.com, Jumat (27/8/2021).
Baca juga: Kasus Sate Sianida yang Menewaskan Bocah di Bantul Segera Disidangkan
Tersangka jalani tes kejiwaan
Kapolres Bantul AKBP Ihsan menjelaskan, tersangka NA juga telah menjalani tes kejiwaan.