Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PROFIL Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari, Dikabarkan Terjaring OTT KPK Bersama sang Suami

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Probolinggo, Jawa Timur, Minggu (29/8/2021).

Penulis: garudea prabawati
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in PROFIL Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari, Dikabarkan Terjaring OTT KPK Bersama sang Suami
Surya.co.id/Galih Lintartika
KH Hasan Aminuddin dan istrinya Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari yang dikabarkan terjaring OTT KPK. 

TRIBUNNEWS.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Probolinggo, Jawa Timur, Minggu (29/8/2021).

Hasilnya, dikabarkan 10 orang terjaring, termasuk kepala daerah setempat, yaitu Bupati Probolinggo, Puput Tantriana Sari, menurut sumber yang didapat Tribunnews.com di internal KPK.

Tidak hanya sang bupati, suaminya Hasan Aminuddin yang menjabat anggota DPR dari fraksi Partai NasDem, juga ikut serta terjaring OTT KPK.

Selanjutnya, dua orang ajudan, lima camat, dan satu Pj Kades.

Baca juga: Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari dan Suaminya Ditangkap KPK

Baca juga: Polemik Bupati Jember, KPK Beri Respon hingga Kabar Dana Pemakaman Covid Telah Dikembalikan

"Benar, informasi yang kami terima, tim KPK melakukan tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang diduga sebagai pelaku tindak pidana korupsi di wilayah Jawa Timur," kata Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK, Ali Fikri, dalam keterangannya, Senin (30/8/2021).

Sementara mengenai kasus selengkapnya, siapa saja yang ditangkap dan barang bukti apa yang diamankan, saat ini belum ada keterangan lanjutan dari KPK, diberitakan Tribunnews.com.

"Tim masih bekerja, dan perkembangannya nanti kami pastikan akan kami sampaikan lebih lanjut," kata Ali.

BERITA REKOMENDASI

SOSOK Bupati Probolinggo

Puput Tantriana Sari merupakan Bupati Probolinggo Petahana, menjabat sejak 2013.

Ia sebelumnya bekerja sebagai staf BPD Jawa Timur pada 2004 hingga 2008.

Kemudian, pada 2013 ia mantap terjun ke dunia politik.

Baca juga: KPK OTT Kepala Daerah di Probolinggo dan Anggota DPR

Ia pun sukses terpilih menjadi bupati, dengan Timbul Prihanjoko sebagai wakilnya.


Pasangan Puput-Timbul kembali maju dalam Pilkada Probolinggo 2018.

Dikutip dari TribunnewsWiki, Puput mengikuti jejak sang suami Hasan Aminuddin, yang sebelumnya juga menjabat sebagai Bupati Probolinggo.

Bahkan Hasan bertahan hingga dua periode, hingga akhirnya digantikan sang istri.

Wanita kelahiran Ponorogo, 23 Mei 1983, tersebut juga merupakan seorang ibu dengan empat orang anak.

(Tribunnews.com/Garudea Prabawati/Ilham Ryan Pratama) (TribunnewsWiki.com/Nur)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas