Fakta-fakta Wanita Muda Habisi Pacar Sejenisnya di Manado: Sempat Pesta Miras Bersama, Motif Cemburu
Kasus seorang wanita muda tega menghabisi pacar sesama jenisnya terjadi di Kota Manado, Sulawesi Utara. Berikut fakta-faktanya:
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
TRIBUNNEWS.COM - Kasus seorang wanita muda tega menghabisi pacar sesama jenisnya terjadi di Kota Manado, Sulawesi Utara.
Diketahui yang menjadi pelakunya adalah MW yang berusia 20 tahun.
Sedangkan, korbannya berinisial OR alias VR (22).
Belakangan terungkap, motif dari kasus ini lantaran pelaku cemburu terharap korban.
Keduanya sudah berhubungan pacaran sesama jenis sejak 29 Juli 2021 lalu.
Bagaimana kelengkapan informasinya? Berikut fakta-fakta kasus ini dirangkum dari TribunManado.co.id:
Baca juga: 7 Fakta Bos Besi Tua Dihabisi Anak Buah di Riau, Ada Motif Asmara, Rp200 Juta Milik Korban Digondol
Kronologi
Kejadian ini bermula saat korban dan pelaku pesta miras.
Lokasinya berada di kamar kos kawasan Kelurahan Wanea, Lingkungan 1, Kecamatan Wanea, Manado pada Rabu, (29/9/2021).
Kemudian, korban dan tersangka mulai berselisih paham untuk menggoreng pisang dan terjadi adu mulut.
Kemudian korban beranjak dari tempat tidur langsung keluar kamar dengan menutup pintu dari luar.
Korban masuk kembali dan langsung memukul pelaku dengan menggunakan kedua tangan.
Korban pun mengambil sebuah gunting dari dalam lemari dan terjadi tarik menarik gunting tersebut.
Pada saat gunting tersebut di tangan tersangka, langsung pelaku melukai korban dengan sebuah gunting dan mengenai di dada sebelah kiri.
Baca juga: 5 FAKTA Remaja di Kediri Habisi Pacarnya, Beri Jamu Beracun, Bingung saat Korban Mengaku Hamil
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.