Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dukun Palsu Pengganda Uang Ditangkap saat Acara Pernikahan Anaknya di Klaten

Saat datang ke resepsi pernikahan anaknya di Klaten, Sihwanto alias Agus langsung ditangkap polisi karena terlibat kasus dukun pengganda uang.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Dukun Palsu Pengganda Uang Ditangkap saat Acara Pernikahan Anaknya di Klaten
TribunSolo.com/Polres Wonogiri
Sihwanto, tersangka kasus dukun pengganda uang, ditangkap di acara pernikahan anaknya. 

TRIBUNNEWS.COM, WONOGIRI - Seorang dukun palsu pengganda uang ditangkap saat acara pernikahan di Klaten, Sabtu (6/11/2021).

Alhasil hari bahagia itu berubah menjadi acara nan memalukan bagi mempelai dan keluarga.

Dukun palsu itu merupakan ayah dari satu satu mempelai. 

Pria itu adalah Sihwanto alias Agus (51) warga Desa Wonorejo, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar.

Baca juga: Warga Tegal Geger, sedang Kerja Bakti Temukan Jasad Bayi Tanpa Kepala, Awalnya Dikira Boneka

Saat datang ke acara resepsi pernikahan anaknya di Dongkolan, Kuncen, Kecamatan Delanggu, Klaten, Sihwanto alias Agus langsung ditangkap polisi. 

Sihwanto ternyata terlibat dalam kasus dukun pengganda uang di Wonogiri.

Dia berperan sebagai otak dari kasus tersebut.

Berita Rekomendasi

"Pelaku diamankan di acara resepsi anaknya sekitar pukul 09.30 WIB," kata Kasubsi Penmas Polres Wonogiri Aipda Iwan Sumarsono.

Baca juga: Anak Buah Jaksa Agung Dijambret di Depan PN Surabaya, Uang Jutaan Rupiah dan Dokumen Penting Raib

Kronologi penangkapan, bermula saat tim resmob Polres Wonogiri mendapatkan informasi Sihwanto akan mengantarkan anaknya ijab kabul.

Berbekal informasi itu, tim bergerak hingga akhirnya dilakukan penangkapan itu.

"Setelah dilakukan interogasi awal, pelaku telah mengakui perbuatan penipuan penggelapan yang dilakukanya," terang Iwan.

Mengaku Dukun Bisa Gandakan Uang

Polres Wonogiri mengamankan dua tersangka atas kasus penipuan dan atau penggelapan uang.

Mereka adalah Warno alias Heri (33) warga Kecamatan Banjarsari, Kota Solo dan Kemis alias Wali (44) warga Kecamatan Jatiyoso, Kabupaten Karanganyar. 

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas