Juru Parkir Ludahi Wajah Ibu-ibu di Medan Berakhir di Kantor Polisi, Ini Hukumannya
Aksi meresahkan juru parkir berinisial SL yang meludahi wajah ibu-ibu di Pajak Palapa, Pulo Brayan Darat, Kecamatan Medan Barat, berujung di kantor
Editor: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Aksi meresahkan juru parkir berinisial SL yang meludahi wajah ibu-ibu di Pajak Palapa, Pulo Brayan Darat, Kecamatan Medan Barat, berujung di kantor polisi.
"Kami juga mengarahkan jukir tersebut untuk meminta maaf kepada masyarakat luas dan secara khusus kepada korban," kata Kapolsek Medan Barat, Kompol Ruzi Gusman.
Menurutnya usai ditangkap, sang juru parkir ini membuat pernyataan permintaan maaf atas perbuatannya.
"Saya meminta maaf kepada ibu - ibu yang saya minta uang parkirnya. Sehingga saya mau menampar ibu tersebut sehingga membuat ibu itu tersakiti dan sekali lagi saya mohon maaf," ucap SL selaku pelaku.
Sebelumnya, video SL saat bertengkar dan meludahi wajah ibu-ibu viral di media sosial pada Senin (29/11/2021).
Terlihat jukir tersebut memakai topi menghampiri ibu-ibu tersebut lalu berkata kasar.
"Siapa kau rupanya," teriak jukir dengan nada tinggi.
Tak gentar dengan intimidasi jukir, wanita tersebut juga membalas perkataan jukir dengan kata-kata yang membuat kuping merah mendengarnya.
Baca juga: Juru Parkir di Medan Ludahi dan Tampar Seorang Perempuan di Pasar, Ini Penyebabnya
"Gak dikasih (uang parkir) kok marah kau," tegas emak-emak.
Terakhir, jukir yang emosi malah meludahi emak-emak tersebut tepat di wajahnya.
Wanita itu spontan membalas dengan mengayunkan tangan ke wajah jukir, sebelum mendarat ke wajahnya, sang jukir balik menampar korban.
Usai menampar korban, jukir pergi melenggang meninggalkan korban. (cr8/tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Ini Sosok Jukir yang Ludahi Wajah Ibu-ibu Hanya Karena Uang Parkir
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.