Polda Papua Barat Cari Pelaku Pembakaran di Kabupaten Maybrat
Perusahaan PT Bangun Kayu Irian, yang berlokasi di Distrik Kamundan, Kabupaten Maybrat, Papua Barat dibakar oleh karyawannya
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, MAYBRAT - Perusahaan PT Bangun Kayu Irian, yang berlokasi di Distrik Kamundan, Kabupaten Maybrat, Papua Barat dibakar oleh karyawannya.
Karyawan tersebut marah karena akan dikeluarkan dari perusahaan.
Dikutip Tribunnews dari Tribun Papuabarat, Polda papua Barat telah mengirimkan timnya turun ke lokasi.
"Di sana petugas melakukan konfirmasi kepada pemilik perusahaan, dan benar ada satu kem dan mobil yang dibakar," kata Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol Adam Erwindi, Kamis (2/12/2021).
Baca juga: Gedung Cyber Terbakar, Transaksi Investor di Bursa Efek Dikabarkan Ikut Terganggu
Dijelaskan Erwindi, kejadian tersebut terjadi pada 1 Desember, sekira pukul 17.00 WIT.
"Pelaku yang membakar perusahaan itu adalah karyawannya sendiri. Karena sakit hati lantaran ingin dikeluarkan," tuturnya.
Jadi, ada video yang tersebar bahwa pelakunya dari militan KNPB itu tidak benar.
Baca juga: Gedung Cyber di Mampang Prapatan Terbakar, Satu Orang Dikabarkan Terjebak Kobaran Api
"Dia datang, setelah pembakaran itu sudah terjadi. Jadi dia hanya mengklaim dan di viralkan," ucapnya.
Sehingga, seolah-olah yang mengakibatkan kebakaran adalah para militan KNPB itu.
Saat ini, pihaknya sedang melakukan pencarian para pelaku yang membakar perusahaan tersebut.
Baca juga: Pos Polisi di Simpang PGC Jakarta Timur Ambruk Ditabrak Bus TransJakarta, Ini Kesaksian Warga
"Termasuk yang ada dalam video dan membawa senjata rakitan itu akan kita cari," tegas Erwindi.
"Kita sudah tau nama-nama mereka yang ada di dalam videonya," pungkasnya.(*)