Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kesaksian Wagiyo Temukan Jasad Ponakannya Tertutup Ranting dan Daun Pakis di Hutan Wanaraja

Meninggalnya bocah 9 tahun inisial RY, warga Dusun Pecantelan, Banjarnegara di tebing hutan Lemah Putih jadi duka mendalam bagi keluarga. 

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Kesaksian Wagiyo Temukan Jasad Ponakannya Tertutup Ranting dan Daun Pakis di Hutan Wanaraja
TRIBUNBANYUMAS/KHOIRULK MUZAKI
Tim gabungan, di lokasi pencarian Ry di hutan Desa Wanaraja, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Banjarnegara, Senin (10/1/2022) 

Wagiyo bersama warga dan tim gabungan mencari sampai larut malam di hutan.

Namun tidak ada jejak yang ditemukan. 

Hingga ada titik terang kemudian.

Seusai WH dibawa ke kantor polisi, polisi memberikan petunjuk agar warga memfokuskan pencarian di lokasi tertentu di hutan.

Tim diminta mencari jejak korban di tempat yang ada tumpukan daun atau timbunan. 

Warga akhirnya memusatkan pencarian di satu tempat.

Di bawah jurang, sekira kedalaman 6 meter, Wagiyo menemukan tumpukan daun pakis serta tanah yang masih baru. 

Berita Rekomendasi

Dia mencoba menggali timbunan itu menggunakan ranting.

Alangkah ia terkejut, Wagiyo melihat penampakan kaus keponakannya yang mulai tersingkap.

Ia langsung yakin itu adalah keponakan kesayangannya. 

Melihat kondisinya yang tak bergerak, ia sudah muncul firasat buruk. 

Keponakannya sudah tak bernyawa.

Wagiyo tak melanjutkannya.

Di hadapannya semua berubah gelap.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas